Kamis, 25 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Rabu, 27 Juni 2018 | 15:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Beberapa waktu ini banyak pecinta fotografi mencoba beralih ke kamera mirrorless dibanding dengan DSLR.

Kamera DSLR adalah kamera digital yang didesain masih seperti kamera lama yang memiliki kaca di dalamnya untuk memantulkan cahaya ke viewfinder sehingga bisa mem-preview gambar yang akan diambil.

Sedangkan kamera mirrorless menghilangkan kaca di bagian dalam, sehingga gambar yang akan diambil langsung mengenai sensor .

Entah lebih bagus yang mana, semuanya tergantung kebutuhan ya guys.

Sebelum menentukkan kamera apa yang harus kamu beli, mending kamu simak perbedaannya berikut ini.

Dari Sisi Berat

Dslr dan Mirrorless/Unsplash

Karena memiliki cermin di bagian dalamnya, tentu kamera DSLR membutuhkan ruang yang lebih besar.

Tentu juga hal itu akan membuat kamera DSLR lebih berat dibanding dengan kamera mirrorless yang lebih sederhana dan ringan.

Hasil Gambar

Dslr dan Mirrorless/Pexels

Untuk urusan hasil gambar, hasil dari gambar kamera mirrorless yang kamu lihat di layar adalah hasil yang akan kamu dapatkan.

Berbeda dengan kamera DSLR yang harus kamu lihat lebih dulu melalui viewfinder.

Dengan kecepatan autofocus yang dimiliki DSLR maka sudah pasti gambar yang dihasilkan akan lebih detail.

Kecepatan Autofocus

Dslr dan Mirrorless/Pexels

Untuk autofocus dan hasil gambar di tempat gelap, kamera DSLR lebih baik ketimbang mirrorless.

Sebenarnya kamera mirrorless pun sudah dikembangkan menjadi lebih baik, tetapi hal itu hanya berlaku untuk kamera-kamera yang canggih dengan harga yang mahal.

Kualitas Video

Dslr dan Mirrorless/Pexels

Karena memiliki kaca di dalamnya, kamera DSLR tidak memungkinkan dengan cepat merekam video.

Hasil video kamera DSLR tidak se-epic yang dihasilkan kamera mirrorless, karena mirrorless mengirmkan video langsung ke sensor gambar.

Memang beberapa kamera DSLR cukup bagus untuk video, tetapi dengan kamera mirrorless dengan harga yang lebih terjangkau kamu bisa menghasilkan video high definition bahkan kualias 4K.

Setelah menyimak perbedaanya di atas, kalian sudah menentukkan mau membeli yang mana?

BACA SELANJUTNYA

6 Tips agar Baterai Kamera DSLR Awet dan Tidak Ngedrop