Kamis, 25 April 2024
Agung Pratnyawan : Selasa, 10 Juli 2018 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Samsung sedang mengembangkan chipset terbarunya yang bernama Exynos 9820. Samsung Exynos 9820 ini akan dibuat dengan proses 7 nm.

Kemungkinan besar chipset ini akan dipakai untuk Samsung Galaxy S10 dan Galaxy Note 10.

Dilansir Gizmochina, Samsung Exynos 9820 akan dilengkapi dengan GPU Mali-G76 MP18. GPU terbaru dari ARM yang diumumkan Mei 2018.

Mali-G76 adalah GPU ARM pertama yang memakai proses 7 nm. Ini akan meningkatkan performa hingga 30 persen dan efisiensi daya hingga 30 persen.

Selain itu, GPU ini juga mempercepat pembelajaran Machine Learning hingga 2,7 kali.

GPU ini dapat memiliki core atau inti dari 4 hingga 20. Tapi yang akan digunakan pada Samsung Exynos 9820 adalah 18 core.

GPU Mali-G76

Alasan pemilihan Mali-G76 ini karena GPU buatan Samsung sendiri belum siap jika digunakan untuk ponsel flagship mereka.

GPU buatan Samsung sendiri baru tersedia untuk smartphone kelas menengah ke bawah.

Sedangkan generasi kedua nanti, akan ditujukan untuk Machine Learning dan kendaraan autonomous. Rencananya GPU ini baru hadir pada 2020.

Sedangkan untuk Samsung Exynos 9820 yang akan dirilis, memakai GPU GPU Mali-G76.

BACA SELANJUTNYA

Bagaimana Cara Membuat Konten Sinematik dengan Samsung Galaxy S24 Series