Kamis, 28 Maret 2024
Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta : Rabu, 18 Juli 2018 | 12:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Vivo berhasil membuat konsep yang gila pada ajang MWC bulan Februari lalu. Vivo Nex S diluncurkan beberapa bulan setelahnya dan mewujudkan konsep gila tersebut.

Vivo Nex S merupakan salah satu smartphone yang memelopori munculnya pop-up kamera. Posisi kamera tersembunyi dengan sistem pop-up berfungsi untuk membuat layar benar-bebanr fullscreen.

Layar true fullscreen tersebut akan membuat nyaman pengguna karena nampak besar. Banyak dari kita yang meragukan kualitas dari Vivo Nex S karena kamera tersebut tampak kecil dan rapuh.

Sumber: TechSole Blog

Pop-up kamera tidak seperti smartphone konvensional karena kamera akan muncul dari dalam smartphone. Kamera smartphone konvensional yang tertanam langsung di tubuh ponsel membuat kamera biasa nampak kuat.

Seorang penguji ketahanan ponsel bernama Zack, mencoba ketahanan layar, body, dan khususnya kamera pop-up Vivo Nex S. Pemilik channel Youtube JerryRigEverything tersebut menegaskan bahwa Vivo Nex S terbuat dari kaca untuk bagian body dan logam pada bagian frame.

Sebelumnya pada peluncuran, Vivo tidak mengungkap secara rinci material yang digunakan di setiap bagian smartphone. Zack menguji ketahanan layar dengan berbagai penggores dengan tingkat tekanan yang berbeda. Dari tes penyiksaan tersebut, Vivo Nex S berhasil bertahan dengan tingkat penyiksaan cukup tinggi.

Kamera Vivo Nex S juga kokoh ketika secara paksa dimasukkan kembali. Akhirnya, setelah mengalami penyiksaan pada setiap sudut smartphone, Vivo Nex S terbukti cukup kokoh dan terlihat tahan lama.

(Sumber: Youtube.com/ JerryRigEverything)

Dikutip dari Gizmochina, Vivo Nex S hadir dengan layar 6,59 inci dan resolusi Full HD + 2316 x 1080 piksel. Prosesornya menggunakan Qualcomm Snapdragon 845 octa-core yang berjalan pada frekuensi maksimum 2,8 GHz. RAM sebesar 8 GB RAM dipasangkan dengan memori internal sebesar 128 atau 256 GB. penyimpanan internal. Melihat spesikasi dan uji ketahanan tersebut tampaknya Vivo Nex S masuk di jajaran flagship berkualitas tinggi.

BACA SELANJUTNYA

Begini Pop-Up Kamera Vivo Nex Bekerja