Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Bocoran mengenai smartphone Google Pixel 3 XL telah beberapa kali muncul di internet. Dan bocoran paling baru nampak wujud aslinya.
Bocoran yang paling baru ini berasal dari forum XDA Developer. Dari forum tersebut muncul foto-foto penampakan yang sangat jelas.
"Aku persembahkan beberapa foto Pixel 3 warna putih, saya sendiri yang mengambilnya. Sayangnya tidak dapat di booting karena dihapus" tulis dr.guru di forum.
Namun dari bocoran foto ini menampilkan Google Pixel 3 dengan sangat jelas. Baik tampilan depan maupun belakangnya.
Baca Juga
Google Pixel 3 XL nampak menggunakan layar berponi. Namun poninya terlihat sangat tebal dan tidak mirip dengan iPhone X.
Padahal Google Pixel 3 XL digadang-gadang untuk menyaingi iPhone X. Tapi memang dari kerapian tampilan bisa dianggap menyaingi.
Sayangnya, tidak dapat booting untuk melihat seperti apa UI dari smartphone baru Google ini.
Selain penampakan foto, dari forum tersebut juga mengungkap bagaimana spesifikasi yang digunakan smartphone ini.
Diketahui, Google Pixel 3 XL tersebut memiliki RAM 4 GB dan internal memori 64 GB.
Smartphone ini juga tidak menggunakan kamera ganda di belakang seperti yang sedang populer saat ini.
Nampak di bodi belakang hanya ada satu kamera saja yang dilengkapi lampu flash.
Google sendiri belum secara resmi mengungkap seperti apa smartphone ini nantinya. Namun Google Pixel 3 XL jelas layak untuk ditunggu.
Terkini
- Olike Rilis Produk IoT Terbaru, Ada Smartwatch hingga TWS Murah
- Xiaomi Mau Telurkan Redmi Note 12 Turbo Edisi Harry Potter, Apa yang Spesial?
- Redmi Note 12 Turbo Mau Keluar, Inikah Calon POCO F5?
- Harga Kompetitif, Xiaomi Janjikan Pengalaman Flagship pada Redmi Note 12 Turbo
- Cara Membatasi Penggunaan Data HP Android, Auto Hemat Kuota!
- Cara Tethering WiFi iPhone, Lengkap Langkah dan Syaratnya
- Microsoft Word: Cara Mengubah Halaman Landscape dan Portrait
- Cara Melacak iPhone yang Hilang dalam Keadaan Hidup atau Mati
- Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G vs Oppo Reno8 T 5G, Pilih Mana?
- Perbandingan Spesifikasi Redmi 12C vs Samsung Galaxy A04s, Pilih Mana?
Berita Terkait
-
8 HP Ini akan Kebagian Android 14 Duluan, Tipe Apa Saja?
-
Hadir Tak Resmi, Ini Daftar Spesifikasi Google Pixel di Indonesia
-
Harga HP Bekas Google Pixel 4, Lengkap dengan Spesifikasi dan Skor AntuTunya
-
Harga HP Bekas Google Pixel 5, Lengkap dengan Spesifikasi Plus Skor AnTuTu, Bikin Ngiler
-
Bocoran Tablet Google Pixel Mencuat, Bikin Penasaran
-
7 HP dengan Kamera Terbaik Ini Bikin Foto Makin Ciamik: Intip Spesifikasi dan Harganya
-
Lebih Minimalis, Tampilan Google Pixel Fold Terungkap dari Render Terbaru Ini
-
Rumor Google Pixel 7a: Harga Lebih Miring, Fitur Lebih Premium
-
7 Kamera Smartphone Terbaik: Rekomendasi Bulan November 2022 yang Bikin Ngiler
-
Kalah Skor saat Uji Performa, Begini Reaksi Santai Google Terkait Pixel 7