Jum'at, 26 April 2024
Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta : Senin, 05 November 2018 | 18:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Honor telah resmi bekerja sama untuk meluncurkan Honor 8X dengan layanan streaming video terpopuler, Netflix. Honor mengklaim bahwa dengan menjalin kemitraan ini, mereka dapat menyuguhkan layanan hiburan yang maksimal.

Kemitraan tersebut akan membuat perangkat Honor 8X tersedia pra-instalasi aplikasi Netflix sebelum mencapai ke pengguna.

Tak hanya itu, kerja sama kedua perusahaan itu juga memungkinkan pengguna untuk melakukan streaming hingga resolusi 1080p.

Seperti yang telah diketahui, Honor 8X sudah meluncur di Cina, India dan Inggris. Pengguna yang mendapatkan perangkat Honor dapat melakukan update software di November 2018.

Honor 8X. (Gizmochina)

Update itu akan langsung menyediakan aplikasi Netflix dan akan tersedia secara langsung pada pengguna Honor 8X.

Layar Full View Honor 8X sebesar 6,5 inci diklaim akan menyuguhkan pengalaman yang maksimal kepada pengguna.

Honor juga menjelaskan bahwa perangkat unggulan mereka di sektor menengah sudah didesain khusus sehingga menawarkan tampilan video dan gambar yang lebih eksplisit.

Dikutip dari Gizmochina, petinggi Honor mengatakan bahwa kemitraan Honor-Netflix akan mengubah teater menjadi mobile.

''Bermitra dengan Netflix dapat membuat kami menghadirkan teknologi, fitur, dan gaya yang paling canggih kepada konsumen yang berpikiran terbuka,'' kata Honor dalam keterangan resmi mereka.

Peluncuran Honor 8X di Indonesia. (Hi Honor)

Pengguna Honor 8X akan mendapatkan shortcut khusus Netflix di tampilan menu Home Screen.

Terkait spesifikasi, Honor 8X membawa kamera ganda sebesar 20 MP + 2 MP serta kamera depan sebesar 16 MP untuk selfie.

Perangkat sudah dilengkapi dengan RAM sebesar 4 GB dan memori internal sebesar 64 GB. Smartphone menengah milik Honor juga didukung dengan chipset Kirin 710 buatan Huawei.

Perangkat memiliki ukuran 160,40 x 76,60 x 7,80 milimeter dengan berat 175 gram.
Konektivitas yang telah disediakan termasuk WiFi, GPS, USB-OTG, Micro-USB, 3G, dan 4G

Dalam keterangan resminya, Honor 8X diketahui akan meluncur di Indonesia pada tanggal 6 November 2018.

BACA SELANJUTNYA

Hero Mage Wajib Pakai di Rank Mythical Honor, Siap-siap Panen Kemenangan!