Sabtu, 27 April 2024
Agung Pratnyawan : Kamis, 10 Januari 2019 | 17:18 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Xiaomi mengumumkan Redmi resmi pisah dan menjadi brand mandiri. Dalam rangka perpisahan ini, dirilislah Redmi Note 7 di Cina.

Smartphone Redmi Note 7 ini sangat menarik. Dengan spesifikasi tinggi, desain menawan, kamera berkelas, namun dihargai murah.

Dikutip dari Gizmochina, Hari ini (10/01/2018) Redmi Note 7 resmi dirilis di Cina. Smartphone ini mengusung desain dan material premium.

Smartphone ini hadir dengan body belakang berbahan kaca premium. Nampak kamera ganda di samping atas, dan sensor fingerprint di tengahnya.

Dengan dimensi 159,21 x 75,1 x 8,1 mm, smartphone ini masih memiliki jack audio 3,5 mm. Baik bagian depan dan belakangnya, dilindungi 2.5D Corning Gorilla Glass.

Redmi Note 7. (Xiaomi)

Redmi mengklaim baik depan maupun belakang Redmi Note 7 ini kuat. Bahkan sebelumnya, telah dites dengan diinjak-injak.

Layar smartphone ini berukuran 6,3 inci dengan aspek rasio 19,5:9 beresolusi Full HD+ 2340 x 1080 piksel dengan notch atau poni model teardrop di atas.

Layar ini memiliki tingkat kecerahan hingga 450 nits dan kontras rasio 1.500:1. Tak hanya itu, layar Redmi Note 7 ini hanya punya bezel setipis 1,95 mm.

Redmi Note 7 ini memakai kamera 48 MP f/1.8 dan 5 MP di belakang. Menariknya, kamera 48 MP ini memakai sensor Samsung ISOCELL GM1 48 MP Ultra Clear.

Kamera 48 MP ini juga memakai lensa dari Samsung yang membantu Redmi Note 7 menghasilkan foto HD berkualitas poster.

Redmi Note 7. (Xiaomi)

Selain itu juga diklaim punya kelebihan dalam kondisi low-light atau kurang cahaya. Hal ini tercipta dari penggabungan 4 pixel menjadi 1 pixel besar.

Untuk kamera selfienya, smartphone Redmi ini memakai 13 MP. Kamera ini dilengkapi dengan AI Smart Beauty dan AI Face Unlock.

Di dapur pacu, Redmi Note 7 memakai Qualcomm Snapdragon 660. Menurut Gizmochina, performanya bisa tembus AnTuTu Benchmark dengan nilai 144.599.

Hasil ini jauh lebih tinggi dibanding Oppo K1 dan Vivo X23 yang memakai chipset sama hanya menghasilkan nilai AnTuTu Benchmark 133.961 dan 128.616.

Redmi mengklaim performanya lebih dari Kirin 710 yang diusung Honor 8X. Pahadal smartphone gaming Honor ini cukup tinggi performanya.

Redmi Note 7. (Xiaomi)

Smartphone Redmi Note 7 ini memakai baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan dukungan Quick Charge 4.0 melalui port USB type-C.

Dengan charger 10 watt ini, diklaim mampu mengisi hingga penuh dalam 2 jam 5 menit. Namun tersedia charger 18 watt yang dijual terpisah mampu mengisi penuh dalam 1 jam 43 menit.

Redmi Note 7 ini tersedia dalam tiga varian. Versi RAM 3 GB + internal memory 32 GB dihargai 999 yuan atau sebesar Rp 2 jutaan.

Redmi Note 7. (Xiaomi)

Lalu disusul versi RAM 4 GB + internal memori 64 GB dengan harga Rp 2,5 jutaan. Dan versi RAM 6 GB + internal memory 64 GB dengan harga Rp 2,9 jutaan.

Smartphone Redmi Note 7 ini menjalankan sistem operasi Android 9 Pie dengan antarmuka MIUI 10.

Redmi Note 7 ini jadi langkah pertama untuk lepas sebagai brand mandiri dari Xiaomi. Akankah sukses di pasaran? Kita tunggu saja.

BACA SELANJUTNYA

Akhirnya Resmi, Ini Daftar Harga Redmi Note 13 Series di Indonesia