Rabu, 24 April 2024
Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta : Rabu, 06 Februari 2019 | 10:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Seperti menjadi sebuah tradisi, AnTuTu Benchmark kembali merilis daftar 10 smartphone Android berkinerja terbaik alias paling kencang di Januari 2019.

Daftar terbaru ini memiliki beberapa pendatang baru, tapi perangkat teratas tidak berubah dari bulan Desember 2018.

Nubia Red Magic Mars berada di atas sekali lagi dengan total pencapaian performa sebanyak 320.996 poin.

Smartphone tersebut mengungguli Huawei Mate 20 yang beberapa waktu lalu menjadi langganan juara di AnTuTu Benchmark.

Huawei Mate 20 harus puas di posisi kedua dengan skor 308.140.

Pencapaian ini kemungkinan karena Nubia mampu memaksimalkan kinerja performa melalui kombinasi hardware dan optimasi software mereka.

10 smartphone Android paling ngebut di Januari 2019. (AnTuTu)

Nubia Red Magic Mars didukung dengan chipset Snapdragon 845 dengan RAM hingga 10 GB serta memori internal 64 hingga 128 GB.

Spesifikasi tersebut mampu mengalahkan Mate 20 yang dibekali dengan chipset garang Kirin 980 dengan RAM hingga 6 GB.

Kalah telak di sektor RAM menjadi kemungkinan penyebab kekalahan dari Mate 20 meski perangkat membawa chipset terbaru dari Huawei.

Honor V20 juga dengan chipset Kirin 980 menutup posisi tiga teratas dengan 306.567 poin.

Huawei kembali mengambil tempat keempat dengan Mate 20X dan mantan sub-merek miliknya di urutan kelima yaitu Honor Magic 2.

Smartphone gaming lain masuk kembali ke daftar smartphone Android paling ngebut di Januari 2019 versi AnTuTu Benchmark.

Nubia Red Magic Mars. (XDA Developers)

Black Shark Helo dapat menempati posisi ke 6 dengan total perolehan performa sebanyak 299.495 poin.

Huawei Mate 20 Pro kini berada di posisi ketujuh, turun dua peringkat dari daftar smartphone terbaik di Desember 2018.

Sementara OnePlus 6T masih menjaga posisinya di peringkat delapan sehingga tak berubah dari posisinya di bulan lalu.

Dikutip dari Gizmochina, dua smartphone baru yang masuk ke daftar milik AnTuTu Benchmark di peringkat 10 besar adalah Vivo NEX Dual Display dan Asus ROG Phone.

Kedua perangkat tersebut juga ditenagai dengan chipset Snapdragon 845.

Itu tadi 10 smartphone Android paling ngebut di Januari 2019, apakah smartphone milik kamu masuk?

BACA SELANJUTNYA

HMD Global Luncurkan Nokia G42 5G, Smartphone 5G yang Dapat Diperbaiki oleh Pengguna