Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Hari Kasih Sayang yang dirayakan hari ini (14/2/2019) rupanya menjadi momen spesial untuk Samsung merilis warna gradien spesial Valentine untuk perangkatnya, Samsung Galaxy A8s FE.
Sebelumnya, pada akhir tahun 2018 lalu, Samsung baru saja merilis perangkat anyarnya yang bernama Samsung Galaxy A8s di China. Samsung Galaxy A8s FE ini merupakan variasi terbaru dari perangkat yang dirilis sebelumnya tersebut.
Dilansir dari Gizmochina, Samsung Galaxy A8s FE akan dirilis di China pada 14 Februari 2019. Perangkat ini akan datang dengan dua warna gradien yang secara khusus ditargetkan untuk para wanita.
Hal ini makin diperjelas dengan kode 'FE' yang terdapat pada nama perangkat ini. 'FE' sendiri berdiri untuk kata Female Edition.
Baca Juga
Berbagai bocoran mengenai Samsung Galaxy A8s FE lalu mulai beredar di internet menandakan kesiapan perangkat ini untuk segera bersaing dengan smartphone lainnya.
Berdasarkan bocoran, Samsung Galaxy A8s FE akan datang dengan tampilan gradien hasil dua warna, antara lain kuning dan pink serta light blue dan light pink.
Setelah nantinya rilis di China, Samsung Galaxy A8s FE akan segera rilis di Korea Selatan. Sayangnya, masih belum diketahui kapan perangkat ini akan berlenggang hingga ke negara-negara lainnya.
Mengenai spesifikasi lengkap Samsung Galaxy A8s FE juga masih belum diketahui. Namun, banyak yang menyebut jika perangkat ini memiliki spesifikasi yang serupa dengan Samsung Galaxy A8s yang rilis sebelumnya.
Pasalnya, secara desain, Samsung Galaxy A8s FE dan Samsung Galaxy A8s memiliki tampilan yang sama, hanya berbeda pada warna perangkat tersebut.
Samsung Galaxy A8s sendiri datang dengan layar 6.4 inci dan aspek rasio sebesar 19.5:9 yang kemungkinan juga digunakan pada Samsung Galaxy A8s FE.
Bocoran lainnya menyebutkan bahwa Samsung Galaxy A8s FE akan ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 710 berprosesor octa-core upper mid-range.
Chipset ini didampingi oleh dua varian kapasitas RAM yaitu 6 GB dan 8 GB. Untuk memori internal, Samsung Galaxy A8s FE menggunakan kapasitas memori 128 GB.
Untuk kebutuhan fotografi, Samsung Galaxy A8s FE menggunakan tiga kamera di bagian belakang yang masing-masing beresolusi 10 MP untuk lensa telephoto dengan 2x optical zoom, 24 MP dengan bukaan f/1.7, dan 5 MP dengan bukaan f/2.2 untuk real-time potrait.
Sedangkan kamera depan Samsung Galaxy A8s FE menggunakan kamera beresolusi 24 MP yang tentunya mampu menghasilkan selfie maksimal.
Rumor lain menyebutkan jika Samsung Galaxy A8s FE akan tidak jauh berbeda dengan Samsung Galaxy A8s dengan sensor fingerprint dan tombol Bixby di bagian sampingnya.
Soal baterai, Samsung Galaxy A8s FE disebut-sebut akan ditenagai dengan baterai berkapasitas 3.300 mAh yang sama dengan Samsung Galaxy A8s.
Mengenai spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy A8s FE yang rilis dengan warna gradien spesial Valentine, kita nantikan hingga akhirnya rilis hari ini ya.
Tag
Terkini
- Microsoft Word: Cara Membuat Kop Surat Otomatis pakai Page Template Letters
- Vivo V27 Series Siap Rilis di Indonesia pada 27 Maret 2023, Apa yang Ditawarkan?
- Bocoran Desain iPhone 15 Pro, Pakai Tombol Baru Mirip di MacBook?
- Akankah iPhone 15 Pakai USB Type C, Bukan Lagi Lightning Port?
- Bocoran Terbaru, Harga iPhone 15 Bakal Makin Mahal
- 7 Aplikasi Penunjuk Waktu Sholat dan Adzan, Berguna Tak Hanya di Bulan Ramadhan
- Sama-sama Dijual Rp 1 Juta, Pilih Mana Redmi 12C vs Samsung Galaxy A04
- Usung Dimensity 810, Berapa Harga Realme 10T?
- Benarkah Xiaomi Siapkan MIOS untuk Gantikan MIUI? Begini Bocorannya
- Transformasi Digital, Aplikasi myIndiHome Tawarkan Berbagai Layanan Ini
Berita Terkait
-
Sama-sama Dijual Rp 1 Juta, Pilih Mana Redmi 12C vs Samsung Galaxy A04
-
Usung Nvidia Tegra, Kapan Penerus Nintendo Switch Dirilis?
-
Pilih Mana Antara Samsung Galaxy A54 5G dan Oppo Reno8 T 5G? Harganya Beda Tipis, lho!
-
Apa Perbedaan Fitur dan Spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G vs Vivo V23 5G? Intip Rinciannya di Sini
-
Spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G, Lengkap dengan Penjelasan Fiturnya
-
Daftar Tablet dan HP Samsung yang Kebagian Update One UI 6 Android 14
-
Daftar Tablet dan HP Samsung yang Tidak Kebagian Update One UI 6 Android 14
-
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G vs Oppo Reno8 Z 5G
-
Bagaimana Cara Mendapatkan eSIM Telkomsel? HP Apa Saja yang Support?
-
Berbeda dari Seri yang Lalu, Ice Universe Sebut Samsung Galaxy Z Flip5 Punya Layar Eksternal yang Lebih Lega