Kamis, 25 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Rabu, 20 Februari 2019 | 20:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Salah satu kereta di stasiun MRT Dhoby Ghaut dievakuasi setelah munculnya asap yang keluar dari salah satu smartphone milik penumpang.

Untungnya tak ada korban atau yang mengalami cedera dalam insiden yang terjadi di jalur timur kereta api SBS Transit, Singapura.

Dilansir dari laman Straits Times, menurut Pertahanan Sipil Singapura diduga penyebab keluar asap dari smartphone bermerek Honor tersebut akibat kecelakaan dan listrik.

Karena kejadian ini penumpan dievakuasi sebagai tindakan pencegahan, komentar Tammy Tan, Wakil Presiden Senior Komunikasi SBS Transit.

Pihak kepolisian Singapura dan Komando Keamanan Transportasi Umum dikerahkan untuk keselamatan dalam menanggapi insiden tersebut.

Ilustrasi Commuter Line. (pixabay/Didgeman)

Salah satu saksi mata yang ada di dalam kereta mengatakan ia berdiri tak jauh dari pemilik smartphone tersebut saat asap tiba-tiba keluar dari saku belakang pria tersebut.

Kereta yang saat itu bergerak menuju stasiun MRT Dhoby Ghaut ini tiba-tiba menjadi riuh.

Saat itu, pemilik smartphone diketahui sedang mengobrol dengan dua teman lainnya, tapi tiba-tiba ia berjuang mengambil teleponnya sebelum melemparkannya ke lantai.

Terlihat dari smartphone tersebut mengeluarkan asap tebal tapi tak tak ada api. Karena insiden itu, saku pemilik smartphone tersebut terbakar dan berlubang.

Di Stasiun MRT Dhoby Ghaut, penumpang turun dan dua staf stasiun membantu memindahkan kerumunan tersebut agar aman dari kereta.

Dikatakan bahwa model smartphone tersebut merupakan Honor, smartphone sub brand di bawah Huawei.

Akibatnya kereta berhenti sekitar satu menit dan meminta semua penumpang turun dari kereta untuk mengamankan smartphone yang mengeluarkan asap di dalam kereta.

BACA SELANJUTNYA

Huawei MateBook D 16 Terbari Hadir Resmi di Indonesia, Layar Besar namun Ringan