Kamis, 18 April 2024
Agung Pratnyawan : Senin, 09 September 2019 | 19:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Dalam ajang IFA 2019, di Berlin, Jerman, Huawei mengenalkan varian warna baru untuk smartphone flagship. Huawei P30 Pro resmi dikenalkan dua wavian warna baru.

Huawei P30 Pro sampai saat ini jadi smartphone flagship yang banyak diminati dan diburu. Kini makin menarik dengan varian warna baru yang ditawarkan.

"Huawei P30 Series telah menjadi smartphone yang paling digemari dalam enam bulan ini dengan penjualan mencapai 16,5 juta unit. Angka ini 56 persen lebih tinggi dari penjualan Huawei P20 Series. Varian terbaru dari P30 Pro akan memberikan pengalaman fotografi baru untuk pengguna," ucap Richard Yu, CEO Huawei Consumer Business Group, dalam keterangan pers.

Terinspirasi oleh alam, dua desain terbaru Huawi P30 Pro mengusung konsep warna Mystic Blue dan Misty Lavender.

Diciptakan melalui proses matte surface sanding, keduanya hadir dengan menggunakan dua tekstur untuk membentuk gabungan berlapis dan efek visual mendalam.

Tak hanya dari segi desain, varian baru ini pun memiliki fungsi super night selfie terbaru yang ditambahkan ke night view mode.

Dengan menggunakan algoritma high image sensing portrait untuk menerangkan dan mempercantik wajah di malam hari, hal itu akan menjadikan objek foto terlihat lebih alami dengan kontras tiga dimensi.

Warna baru Huawei P30 Pro. (Huawei)

Selain itu, fungsi penyuntingan Huawei Vlog AI pun telah mendapat pembaruan dan telah mendukung fungsi manual self-creation yang memungkinkan pengguna menciptakan video musik dari foto dan video di galeri hanya dengan satu tombol.

Dari sisi performa, Huawei P30 Series pun akan menjadi smartphone pertama yang diperbaharui ke sistem operasi EMUI10. Varian terbaru dari seri Huawei P30 Pro ini akan tersedia secara global pada 20 September 2019.

Itulah dua varian warna baru Huawei P30 Pro yang dikenalkan di IFA 2019. Varian ini membuat smartphone flagship tersebut makin beragam. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

BACA SELANJUTNYA

Siap Rilis, Inilah Wujud Ganteng OnePlus 8