Kamis, 28 Maret 2024
Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta : Sabtu, 21 September 2019 | 12:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Vivo V17 Pro diketahui akan masuk ke pasar Indonesia pada tanggal 23 September 2019. Perangkat tersebut telah meluncur terlebih dahulu di India sehingga kita bisa mengetahui kisaran harga Vivo V17 Pro.

Smartphone yang diklaim sebagai smartphone pertama di dunia dengan dual kamera selfie pop-up 32 MP membawa fitur yang menarik di kelas menengah premium.

Vivo V17 Pro memiliki layar Super AMOLED Ultra FullView 6,44 inci beresolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel) dengan rasio aspek 20:9.

Cukup luas, layar mempunyai rasio screen-to-body mencapai 91.65 persen serta kecerahan puncak mencapai 600 nits.

Kaca lengkung 2.5D di bagian atas dilindungi oleh kaca Schott Xensation UP sedangkan panel belakang memiliki lapisan pelindung Corning Gorilla Glass 6.

4 kamera belakang Vivo V17 Pro. (Vivo India)

Vivo V17 Pro ditenagai chipset kelas menengah milik Qualcomm, Snapdragon 675, yang dipasangkan dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.

Saat diluncurkan di India pada hari Jumat (21/09/2019), perangkat tersedia dalam dua warna yaitu Midnight Ocean dan Ice Glacier.

Fitur yang menjadi nilai jual utama pada Vivo V17 Pro ada pada kamera depan dan belakang.

Perangkat dibekali 4 kamera belakang dengan konfigurasi 48 MP (Primer, Sony IMX582, f/ 1.8) + 13 MP (Telepohoto, f/2.5) + 8 MP (Ultra Wide Angle, f. 2.2) + 2 MP (Depth Sensor, f/2.2).

Lensa telefoto mempunyai dukungan fitur 2x Optical Zoom and 10x Hybrid Zoom.

Tampilan belakang Vivo V17 Pro. (Vivo India)

Pada kamera depan, perangkat memiliki sensor 32 MP (Primer, f/2.2) + 8 MP (f/2.2).

Kamera depan sudah mendukung fitur Super Night Selfie untuk fotografi cahaya rendah, Shot Refocus untuk penyesuaian efek bokeh, dan kemampuan wefie menawan berkat fitur Super Wide-Angle 105 derajat.

Dikutip dari NDTV, harga Vivo V17 Pro di India dibanderol sebesar 29.990 rupee atau Rp 5,9 juta.

Banderol harga tersebut sedikit meleset dari prediksi sebelumnya yaitu 27.990 rupee atau Rp 5,5 juta.

Vivo V17 Pro. (Vivo)

Mengingat harga perangkat yang diluncurkan di India biasanya tak jauh berbeda dengan yang ada di Indonesia, harga Vivo V17 Pro diprediksi ada di kisaran angka di atas.

Beberapa fitur yang ada pada Vivo V17 Pro termasuk 4G LTE, Bluetooth 5.0, Wi-Fi dual-band, GPS, GLONASS, baterai 4.100 mAh, dan fast charging 18 W.

Dengan harga Vivo V17 Pro yang cukup menggoda dan spesifikasi kamera gahar, perangkat ini sangat menarik dijadikan alternatif di segmen smartphone kelas menengah premium.

BACA SELANJUTNYA

Akhirnya Resmi, Ini Daftar Harga Redmi Note 13 Series di Indonesia