Selasa, 16 April 2024
Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia : Kamis, 21 November 2019 | 15:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Vendor smartphone asal China, Huawei sepertinya tahun ini ingin lebih produktif dengan terus merilis perangkat anyarnya. Kabar terbaru, Huawei MatePad Pro milik perusahaan ini ketahuan muncul di Geekbench. Bocoran spesifikasinya lalu beredar.

Informasi mengenai kedatangan Huawei MatePad Pro ini memang sudah cukup nyaring terdengar sejak kuartal keempat tahun 2019 ini.

Menyusul kabar peluncurannya ini, Huawei MatePad Pro nampak muncul di benchmark platform, Geekbench. Deretan bocoran spesifikasi Huawei MatePad Pro lalu perlahan-lahan terungkap.

Dilansir dari GSM Arena, di Geekbench, Huawei MatePad Pro terdaftar dengan nomor model MRX-AL09.

Diketahui dari penampakannya tersebut, perangkat anyar Huawei ini menggunakan sistem operasi yang berbasis Android 10.

Logo Huawei. (Huawei)

Untuk dapur pacu, Huawei MatePad Pro mengandalkan otak dari Kirin dengan kapasitas memori RAM 6 GB. Mengenai memori internal atau eksternal masih belum diketahui.

Yang menarik dari Huawei MatePad Pro adalah dukungan Huawei SuperCharge 40 watt layaknya Huawei Mate 30. Huawei MatePad Pro juga mendukung jaringan 4G dan 5G. Sudah sangat kekinian ya.

Varian 5G dari Huawei MatePad Pro ini terdaftar di Geekbench dengan nomor model MRX-AN09. Huruf 'N' pada nomor model ini mengisyaratkan jaringan 5G yang digunakan.

Beberapa bocoran lainnya mengenai Huawei MatePad Pro memang masih belum diketahui. Sejauh ini, bocoran yang terungkap baru beberapa poin di atas.

Mengenai kapan Huawei MatePad Pro akan dirilis, rumor menyebutkan bahwa Huawei MatePad Pro akan diperkenalkan secara global pada 25 November 2019 mendatang. Jadi, mohon bersabar ya.

BACA SELANJUTNYA

Huawei Watch GT 4 Resmi Dipasarkan di Indonesia, Cek Berapa Harga Smartwatch Ini