Kamis, 25 April 2024
Agung Pratnyawan : Jum'at, 31 Juli 2020 | 09:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Samsung Galaxy Z Fold 2 5G, HP dengan layar lipat baru yang siap untuk diluncurkan pada awal Agustus 2020.

Pihak Samsung sendiri telah mengkonfirmasi peluncuran HP baru ini pada 5 Agustus mendatang.

Meski belum resmi dirilis, namun sejumlah fitur yang dibawa HP layar lipat ini sudah terungkap. Menurut laporan GSM Arena pada Kamis (30/7/2020), Samsung Galaxy Z Fold 2 5G akan dibalut warna Mystic Bronze dan Mystic Black.

Berbeda dengan pendahulunya yang masih menggunakan notch, kali ini Samsung membenamkan layar punch hole untuk menampung kamera depan Galaxy Z Fold 2 5G.

Selain itu, HP Samsung ini bakal dilengkapi dua layar dengan ukuran berbeda. Layar utama hadir lebih luas dengan panel AMOLED berukuran 7,7 inci yang mendukung refresh rate 120 Hz.

Samsung Galaxy Fold. (Samsung Indonesia)

Layar kedua yang ditempatkan di luar, hanya seluas 6,23 inci - juga menggunakan panel AMOLED.

Beralih ke sektor kamera, Samsung Galaxy Z Fold 2 5G dilengkapi trio kamera belakang dengan komposisi 12 MP + 64 MP + 12 MP. Sedangkan kamera depannya 10 MP.

Kabarnya, HP samsung ini bakal diotaki chipset kelas wahid dan bisa menyimpan data melalui memori internal hingga 512 GB. Namun belum diketahui apakah Samsung Galaxy Z Fold 2 5G menyediakan slot MicroSD atau tidak.

Sesuai namanya, HP layar lipat terbaru ini dipastikan bisa menjalankan jaringan 5G. Soal daya tahan, sukesor Galaxy Z Fold ini dipersenjatai baterai berkapasitas 4.356 mAh yang sudah mendukung pengisian daya cepat nirkabel 15 Watt.

Kabarnya, harga Samsung Galaxy Z Fold 2 5G akan dibanderol senilai 1.980 dolar AS atau setara Rp 28,9 juta.

Kita nantikan saja peluncuran HP Samsung Galaxy Z Fold 2 5G nanti, apakah benar seperti bocoran di atas. (Suara.com/ Tivan Rahmat).

BACA SELANJUTNYA

Samsung Galaxy S23 FE Muncul di Situs Sertifikasi, Bawa Fast Charging 25 W