Jum'at, 19 April 2024
Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta : Jum'at, 04 September 2020 | 12:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Sebagai merek yang tergolong masih baru, Realme sangat agresif dalam meluncurkan HP 5G anyar. Pada peluncuran di awal September 2020, Realme V3 hadir dengan spesifikasi menggoda.

Bahkan HP ini diklaim sebagai HP 5G termurah yang dimiliki oleh perusahaan. Realme V3 merupakan versi spesifikasi lebih rendah jika dibandingkan Realme V5 yang meluncur pada Agustus 2020.

Perangkat memiliki bezel tipis di bagian samping dengan dagu yang cukup tebal pada bagian bawah.

Berbeda dengan Realme V5 yang mengusung modul 4 kamera secara vertikal, posisi kamera belakang Realme V3 tersusun dalam bentuk persegi.

Bentuk modul kamera mengingatkan kita pada Realme C11 dan Realme C15 yang meluncur di Indonesia beberapa waktu lalu.

Bodi belakang Realme V3. (Realme China)

Sama seperti Realme V5, perangkat menjalankan jaringan telekomunikasi generasi kelima seiring adanya chipset MediaTek Dimensity 720 yang terintegrasi dengan modem 5G.

Realme V3 memiliki layar IPS LCD 6,5 inci beresolusi HD Plus (720 x 1.600 piksel) dengan rasio screen-to-body mencapai 88,7 persen.

Chipset MediaTek Dimensity 720 yang menjadi dapur pacu dipasangkan dengan RAM hingga 8 GB (LPDDR4X) serta memori internal hingga 128 GB (UFS 2.1).

Realme V3 memiliki 3 kamera belakang dengan konfigurasi 13 MP (Primer, f/2.2) + 2 MP (Makro, f/2.4) + 2 MP (Depth Sensor, f/2.4).

HP 5G Realme V3. (Realme China)

Poni waterdrop di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera depan dengan sensor 8 MP.

Dikutip dari NDTV, beberapa fitur konektivitas pada Realme V3 termasuk 5G, 4G LTE, Wi-Fi dual-band, Bluetooth v5.0, GPS / A-GPS, Glonass, jack headphone 3.5mm, dan port USB Type-C.

Sementara sensor onboard yang disediakan yaitu sensor cahaya sekitar, sensor jarak, akselerometer, dan giroskop.

Harga Realme V3 cukup menggirukan karena perangkat merupakan HP 5G dengan banderol sangat terjangkau.

Bodi belakang Realme V3. (Realme China)

Berikut detail harga Realme V3 yang terbagi menjadi 3 varian memori:

  • Realme V3 RAM 6 GB + memori internal 64 GB: 999 yuan atau Rp 2,2 juta
  • Realme V3 RAM 6 GB + memori internal 128 GB: 1.399 yuan atau Rp 3 juta
  • Realme V3 RAM 8 GB + memori internal 128 GB: 1.599 yuan atau Rp 3,4 juta

HP baru Realme V3 masih tersedia secara terbatas di China dan masih belum diketahui mengenai ketersediaan secara global, termasuk ke Indonesia.

BACA SELANJUTNYA

Performa hingga Fitur, Apa Saja Kelebihan POCO M6 Pro