Kamis, 28 Maret 2024
Dinar Surya Oktarini : Rabu, 28 Oktober 2020 | 15:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Apple baru saja mengumumkan seri iPhone 12 yang hadir dengan desain baru, namun selintas desain iPhone terbaru ini mirip dengan desain terdahulunya iPhone 4 dan iPhone 5.

Perubahan ini disambut baik, meski desainnya tampak lawas, namun Apple menyematkan beberapa fitur canggih seperti jaringan 5G.

Namun desain tersebut sepertinya merugikan beberapa pengguna, menurut laporan dari MyDrivers yang awalnya dibagikan GizChina mengatakan beberapa orang China telah mendapatkan pengalaman buruk menggunakan iPhone 12.

Pengalaman tak mengenakan tersebut dialami pengguna iPhone 12 akibat desain bodi tepi iPhone 12 tersebut terlalu tajam dan bisa melukai tangan pengguna.

iPhone 12 Pro. (Apple)

Beberapa dari pengguna juga mengklaim bahwa iPhone 12 ini memiliki tipe datar yang rata, sehingga membuatnya lebih sulit untuk dipegang dibandingkan dengan desain perangkat sebelumnya.

Desain klaim ini merupakan salah satu yang aneh karena Apple pasti akan benar-benar memeriksa untuk memastikan bahwa perangkat iPhone 12 buatannya nyaman untuk dipegang dan ujung-ujungnya dimasukkan ke bawah.

Meski begitu ada satu kemungkinan dan itu hanya spekulasi bahwa mungkin saja beberapa pengguna mendapatkan unit iPhone 12 yang rusak entah bagaimana terlewat begitu saja dalam proses quality control.

Hal tersebut mungkin saja bisa terjadi dan membuat pinggiran bodi iPhone 12 diklaim terlalu tajam.

Masalah ini merupakan pertama kalinya terdengar dari pengguna iPhone serta dengan ulasan yang menyinggung masalah potensial bagi pengguna iPhone, terutama iPhone 12.

BACA SELANJUTNYA

iPhone SE Generasi Terbaru Disinyalir Belum akan Nongol hingga Tahun Depan