Rabu, 27 Maret 2024
Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta : Rabu, 25 November 2020 | 10:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - POCO Global telah resmi meluncurkan HP baru mereka di kuartal keempat 2020. Harga POCO M3 dibanderol cukup terjangkau dengan membawa baterai jumbo 6.000 mAh.

Dilihat dari spesifikasi chipsetnya, POCO M3 memang tak terlalu mewah. Sebagai informasi, POCO M2 ditenagai dengan MediaTek Helio G80 sementara POCO M2 Pro mengandalkan dapur pacu Snapdragon 720G.

POCO M3 memilih chipset hemat daya Snapdragon 662 sebagai dapur pacunya. HP baru ini dibekali layar IPS LCD 6,53 inci beresolusi Full HD+ (1.080 x 2.340 piksel) dengan rasio aspek 19,5:9.

Fitur yang ada pada layar termasuk lapisan perlindungan Gorilla Glass 3 dan sertifikasi TUV Rheinland Low Blue Light.

Dikutip dari NDTV, perangkat terdiri dalam dua varian memori internal yaitu 64 GB dan 128 GB. POCO M3 memiliki tiga varian warna termasuk Cool Blue, Poco Yellow, dan Power Black.

Varian warna POCO M3. (POCO Global)

Pada bagian hardware, HP baru ini ditenagai Snapdragon 662 yang dipasangkan dengan RAM 4 GB (LPDDR4X).

Terdapat tiga kamera belakang yang tersusun secara vertikal dan juga satu kamera depan pada poni waterdrop-nya. Dilihat dari bentuk modul kamera belakang, POCO M3 membawa desain yang tak monoton.

Modul persegi cukup besar yang berfungsi sebagai tempat kamera belakang, flashlight serta tulisan "POCO" membuat perangkat memiliki ciri khas tersendiri.

Perangkat memiliki tiga kamera belakang berkonfigurasi 48 MP (Primer, f/1.79) + 2 MP (Makro) + 2 MP (Depth Sensor) dan kamera depan 8 MP (f/2.0). HP baru ini dibekali baterai jumbo 6.000 mAh dengan fitur fast charging 18 W melalui port USB-C.

Harga POCO M3. (Twitter/ POCOGlobal)

Baterai jumbonya diklaim dapat memutar video hingga 17 jam, memutar musik 196 jam, dan melakukan panggilan selama 40 jam.

Pilihan konektivitas pada Poco M3 termasuk 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS / A-GPS, USB Type-C, dan jack headphone 3.5 mm. Perangkat bakal debut dan dipasarkan pertama kali di Eropa. Masih belum diketahui mengenai ketersediaan secara global, termasuk ke Indonesia.

Harga POCO M3 dibanderol sebesar 149 dolar AS atau Rp 2,1 juta untuk varian memori terendah (4GB/64GB). Sementara varian memori tertingginya (4GB/128GB), harga POCO M3 dibanderol sebesar 169 dolar AS atau Rp 2,4 juta. Harga tersebut merupakan harga normal di mana penjualan pertama akan mendapatkan diskon 20 dolar AS atau Rp 280 ribu pada Black Friday.

BACA SELANJUTNYA

Andalkan Desain Stylish dan Kemampuan Fotografi, Cek Berapa Harga Vivo V30 di Indonesia