Jum'at, 29 Maret 2024
Agung Pratnyawan : Sabtu, 19 Juni 2021 | 13:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Vivo Indonesia telah menyiapkan peluncuran HP baru mereka. Yakni Vivo V21 yang akan diluncurkan pada 22 Juni 2021 mendatang.

HP baru ini merupakan varial lain dari Vivo V21 5G yang diluncurkan ke Tanah Air sebulan lalu.

Ricky Bunardi selaku Senior Product Manager Vivo Indonesia menyatakan, stok Vivo V21 dipastikan aman selama beberapa bulan ke depan, meskipun dunia saat ini tengah dilanda krisis chip.

"Sampai sekarang tidak ada kendala berarti," kata Ricky dalam acara Vivo V21 Pre Launch Event, Jumat (18/6/2021).

Ricky memaparkan, pihaknya telah mencoba melakukan berbagai hal untuk memenuhi permintaan dari pasar.

Ia mengaku telah bekerja sama dengan berbagai pihak, tidak hanya satu, sehingga stok HP baru akan tetap aman.

Lebih lanjut, ia memastikan stok Vivo V21 akan tetap aman. Sebab, Vivo juga memiliki tempat produksi untuk negara Indonesia.

Vivo V21. (Vivo Indonesia)

"Kita bisa memenuhi kebutuhan market. Stok produksi masih aman dalam beberapa bulan ke depan. Untuk Vivo V21 ini, masih aman banget," jelasnya.

Sebagai informasi, pandemi Covid-19 membuat banyaknya lonjakan permintaan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Banyak dari perusahaan ataupun konsumen individu yang ramai-ramai membeli PC, smartphone, tablet, hingga konsol game.

Alhasil, produsen pun memerlukan semikonduktor dalam jumlah besar. Semikonduktor ini merupakan komponen kecil yang berfungsi sebagai otak bagi perangkat elektronik.

Sayangnya, produksi chip semikonduktor ini belum mampu menangani lonjakan permintaan. Hal ini kemudian berdampak pada kelangkaan perangkat yang muncul di sejumlah industri, mulai dari elektronik hingga otomotif.

Vivo Indonesia telah memastikan stok HP baru mereka ini akan aman meski krisis chip masih melanda global. Berminat dengan Vivo V21 ini? (Suara.com/ Dicky Prastya).

BACA SELANJUTNYA

Realme C67 Hadirkan Peningkatan Besar dari Generasi Sebelumnya