Jum'at, 29 Maret 2024
Dinar Surya Oktarini : Senin, 21 Juni 2021 | 18:51 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Menjadi orang tua dari ‘generasi digital’ memiliki tantangan tersendiri. Berbeda dengan generasi sebelumnya, teknologi saat ini telah menjadi hal yang penting dan kemampuan yang harus dimiliki oleh anak. Hal ini juga disampaikan oleh pemerintah, melalui salah satu program presiden yaitu Percepatan Transformasi Digital Nasional. Dimana literasi digital menjadi kunci untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi masa depan.

Penting bagi kita untuk membimbing anak dalam memahami konsep sehat dari teknologi digital. Orang tua memiliki peranan penting dalam memperkenalkan kemampuan ini. Sebagai bentuk komitmen untuk selalu memberikan solusi dalam setiap skenario, Huawei memperkenalkan tablet anak pertama, HUAWEI MatePad T10 Kids Edition. Dilengkapi dengan Kids Corner dan Parental Assistant, tablet ini secara khusus dirancang oleh Tim Huawei Lab untuk anak-anak.

Huawei MatePad T10 Kids Edition dibanderol dengan harga Rp 2.899.000. Konsumen sudah mulai dapat melakukan pre-order mulai dari 16-25 Juni 2021 dan berkesempatan mendapatkan berbagai keuntungan tambahan senilai Rp 3.400.000. Selama masa pre-order, konsumen akan mendapatkan hadiah eksklusif Kids Case untuk tablet, stylus pen, dan mainan panda eksklusif.

Selain itu, Huawei juga menghadirkan lebih banyak keuntungan bagi konsumen melalui promo cashback hingga Rp250.000, gratis 3 bulan member VIP BabyPanda World, gratis 1 tahun member Azoomee, serta kupon diskon spesial Ruangguru dan Premium Platinum Vidio selama 90 hari. Konsumen bisa membeli produk melalui Erajaya Group dan mitra e-commerce Huawei yaitu JD.ID. Selain itu, konsumen juga bisa mendapatkan di toko online Toys Kingdom online stores dan Huawei Experience Store (HES) di seluruh Indonesia.

Huawei MatePad T10 Kids Edition. (Huawei)

Tablet anak ini diperkenalkan pertama kali oleh Huawei di Indonesia pada 16 Juni 2021. Peluncuran ini dihadiri oleh millennial parents, Ario Pratomo dan Nucha Bachri, serta Roslina Verauli, seorang psikolog keluarga dan anak. Dalam peluncuran tablet anak ini, Roslina Verauli menjelaskan, “secara ekologi dan kultur, teknologi digital sudah menjadi keharusan bagi seorang anak. Orang tua harus memahami peranan mereka dalam memperkenalkan teknologi kepada anak mereka dan membentuk kemampuan adaptifnya. Orang tua diharuskan untuk bisa memanfaatkan teknologi dan kehadiran gadget yang aman dapat membantu anak untuk menjadi cerdas secara digital.”

Patrick Ru, Country Director Huawei CBG Indonesia menambahkan, “Kami menyadari bahwa di setiap tahapan usia perkembangan anak, penting bagi orang tua untuk dapat menerapkan batasan waktu dan juga memperkenalkan konten yang sehat untuk anak. Oleh karena itu, HUAWEI MatePad T10 Kids Edition menyediakan fitur Parental Assistant dan Kids Corner, yang memungkinkan orang tua untuk menetapkan batasan yang jelas antara aplikasi, gambar, dan video apa yang cocok untuk anak-anak mereka.”

Huawei mengutamakan kenyamanan konsumen dan memastikan bahwa semua orang tua dan anak dapat merasakan setiap manfaat dari produk ini. Didukung oleh mitra terpercaya seperti BabyBus, JD.ID, Toys Kingdom dan Erafone, HUAWEI MatePad T10 Kids Edition kini tersedia secara nasional untuk orang tua di seluruh Indonesia.

Saat peluncuran HUAWEI MatePad T10 Kids Edition, Roslina Verauli, Psikolog Keluarga dan Anak menjabarkan, “Kemampuan anak untuk menguasai dunia digital menjadi tantangan sehari-hari bagi anak dan orang tuanya. Kesalahan umum yang dilakukan orang tua adalah ketidakmampuan mengatur waktu penggunaan layar untuk anak mereka. Seringkali yang mereka lakukan adalah antara memberikan gadget tanpa pengawasan atau tidak memberikannya sama sekali. Jenis perilaku ini dapat mempengaruhi hubungan yang tidak sehat antara anak-anak dan teknologi karena orang tua harus bisa memahami kebutuhan anak-anaknya.”

Anak usia < 18 bulan disarankan menggunakan gadget untuk keperluan video call dan berinteraksi dengan keluarga. Sementara untuk anak usia 18 - 24 bulan, program-program berkualitas untuk ditonton bersama orang tua sangat dianjurkan. Bagi anak usia 2 - 5 tahun, menurut American Academy of Pediatrics, mereka diizinkan memiliki waktu menggunakan gadget 1 jam per hari menggunakan gadget yang aman dan konten yang berkualitas. Sedangkan untuk anak usia > 6 tahun, fungsi gadget adalah hiburan dan pendidikan. Melihat hal ini, orang tua didorong untuk menerapkan pola disiplin dengan memberikan Batasan waktu harian bagi anak.

Huawei MatePad T10 Kids Edition. (Huawei)

Meskipun HUAWEI MatePad T10 Kids Edition dilengkapi banyak konten edukasi yang disesuaikan untuk anak-anak, seperti yang disarankan oleh psikolog anak, orang tua dianjurkan memiliki kendali penuh atas konsumsi konten anak-anak mereka. HUAWEI MatePad T10 Kids Edition menawarkan fitur keamanan sehingga orang tua tidak perlu khawatir. Melalui Kids Profile, orang tua dapat mengakses riwayat penggunaan anak, sehingga memungkinkannya untuk memantau waktu penggunaan dan aplikasi yang digunakan selama periode waktu tertentu. Orang tua juga dapat mengatur waktu penggunaan, aplikasi dan konten lain yang dapat dilihat di Kids Corner. 

Selain teknologi, penting bagi orang tua untuk memperhatikan desain tablet yang nyaman bagi anak-anak. Oleh karena itu, Huawei menciptakan tablet yang sesuai dengan bentuk yang mudah untuk dibawa kemanapun, sertaKids Case dan Stylus Pen yang dirancang khusus untuk anak-anak, tablet ini adalah pilihan terbaik untuk melayani kebutuhan menonton video, bermain game, menggambar, dan fotografi bagi anak-anak.

Produk ini tersedia dalam ukuran layar 10 inci, dengan bagian belakang logam yang besar  yang akan membuat perangkat ini lebih mudah digenggam. Dengan bagian belakang dengan permukaan melengkung 3D sehingga mudah untuk digenggam. Kids Case pada produk ini pun terbuat dari silikon yang ramah lingkungan serta menawarkan perlindungan menyeluruh bagi anak-anak.

Demi memastikan keamanan mata bagi anak-anak, tablet ini juga dilengkapi fitur pelindung mata profesional mendapat sertifikasi low-blue-light TÃœV Rheinland untuk menyaring cahaya biru berbahaya secara efektif dan mampu mencegah kelelahan. Membentuk kebiasaan baik dalam menggunakan gadget kepada anak-anak, tablet ini juga dilengkapi dengan Posture Alert, yaitu sensor gravitasi dan algoritma internal yang dapat mendeteksi posisi penggunanya, seperti berbaring. Fitur ini akan akan meminta pengguna untuk menyesuaikan posisi duduk yang sesuai. Juga, ketika tablet ini mendeteksi getaran, fitur Bumpy Road Alerts akan mengingatkan anak untuk menggunakannya dalam keadaan stabil sehingga anak akan memiliki kebiasaan yang lebih baik.

BACA SELANJUTNYA

Resmi Rilis ke Indonesia, Cek Apa yang Ditawarkan Huawei FreeBuds Pro 3