Sabtu, 20 April 2024
Agung Pratnyawan : Sabtu, 11 September 2021 | 21:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Cek cara mudah membuat link Zoom meeting di HP dan laptop yang telah dirangkum tim Hitekno.com di bawah ini.

Zoom masih menjadi aplikasi meeting terpopuler hingga kini. Meski Google Meet juga sudah mulai unjuk gigi, namun Zoom punya ciri khas yang membuatnya jadi daya tarik.

Aplikasi zoom bisa kamu download secara gratis melalui PlayStore dan AppStore. Cara menggunakannya adalah dengan mengklik undangan rapat yang sudah dibagikan.

Meski demikian, beberapa orang mungkin akan mengalami kesulitan ketika hendak membuat link Zoom meeting.

Hal tersebut bisa terjadi karena beberapa sebab, salah satunya karena tidak terlalu sering menggunakan aplikasi meeting yang satu ini.

Namun kamu tidak perlu khawatir, Hitekno.com akan memberikan tutorial membuat link Zoom meeting.

Bukan hanya melalui HP namun juga melalui PC atau laptop kesayangan kamu.

Di bawah ini adalah cara membuat link Zoom di HP:

  • Pastikan kamu sudah mendownload dan menginstall aplikasi Zoom di HP kamu.
  • Jika belum silahkan pergi ke Appstore atau PlayStore untuk mendownloadnya lebih dahulu.
  • Selanjutnya jalankan aplikasi Zoom.
  • Login dengan memilih tombol Sign In.
  • Berikutnya pada halaman beranda aplikasi Zoom, kamu bisa pilih tombol New Meeting > lalu pilih tombol Start a Meeting.
  • Berikutnya kalian pilih menu Participant.
  • Pada tahap ini, kamu bisa membuat link room undangan Zoom Meeting dengan memilih tombol Invite.
  • Lalu pilih tombol Copy Invite Link.
  • Setelah itu kamu bisa share link Zoom Meeting tersebut ke Aplikasi WhatsApp, Facebook, Instagram, dan sosial media lainnya.

Ilustrasi aplikasi Zoom. (Unsplash/Allie)

Sementara jika kamu ingin membuat link Zoom di laptop atau PC, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Hidupkan PC / Laptop kalian.
  • Pastikan kalian sudah mendownload dan menginstall aplikasi Zoom di PC / Laptop.
  • Selanjutnya jalankan aplikasi Zoom Desktop.
  • Login dengan akun ID Zoom.
  • Berikutnya kalian menu New Meeting.
  • Kemudian kalian pilih menu Participant di bagian menu bar bawah.
  • Berikutnya kalian pilih tombol Invite > lalu pilih tombol Copy Invite Link.

Jika kamu masih belum paham betul bagaimana menginstall aplikasi Zoom di PC, kamu bisa melihat cara termudah yang telah dirangkum tim Hitekno.com di bawah ini:

  • Buka browser internet (Chrome, Opera, Firefox atau yang lainnya).
  • Lalu buka tautan https://zoom.us/ download.
  • Pilih 'Zoom Client for Meetings' dan klik download.
  • Tunggu prosesnya sampai selesai kemudian buat akun.

Itulah cara mudah membuat link Zoom meeting di HP dan PC yang bisa kamu coba. Jika kamu mengikuti langkah-langkahnya dengan benar, maka tingkat keberhasilan kamu adalah 99%.

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

Tak Hanya PHK Massal, Gaji Bos Zoom Dipotong hingga 98 Persen