Jum'at, 29 Maret 2024
Amelia Prisilia : Kamis, 30 September 2021 | 15:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Setelah berbagai bocoran yang beredar beberapa waktu yang lalu, akhirnya Samsung merilis Samsung Galaxy F42 5G. Mengandalkan chipset MediaTek dan kamera utama 64 MP, berapa harga Samsung Galaxy F42 5G?

Sebelumnya, Samsung Galaxy F42 5G dilaporkan merupakan versi rebranding dari Samsung Galaxy Wide5 yang rilis sebelumnya di India. Secara spesifikasi, Samsung Galaxy F42 5G sama dengan seri F lainnya dari Samsung.

Dilansir dari GSM Arena, Samsung Galaxy F42 5G dibentuk menggunakan bahan plastik dengan layar berbentuk Infinity V yang memiliki luas 6,6 inci dan sudah beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate mencapai 90 Hz.

Samsung Galaxy F42 5G hadir dalam dua varian warna yaitu Matte Aqua dan Matte Black. Perangkat ini menggunakan ukuran bodi 167,2 x 76,4 x 9 mm dan berat 203 gram.

Perangkat andalan Samsung ini meluncur dengan menggunakan chipset MediaTek Dimensity 700 SoC yang diduetkan dengan memori internal 128 GB. Kapasitas ini masih dapat diperluas hingga 512 GB dengan dukungan microSD.

Samsung Galaxy F42 5G. (Samsung)

Mengenai kamera, Samsung Galaxy F42 5G menggunakan tiga sensor di bagian belakang dengan besaran 64 MP, 5 MP ultrawide dan depth sensor 2 MP. Untuk selfie, perangkat ini menggunakan sensor 8 MP.

Cukup ciamik dan memanjakan penggunanya, sensor kamera dari Samsung Galaxy F42 5G ini sudah didukung dengan perekaman video 1080p dengan 30 frame per second.

Menyempurnakan Samsung Galaxy F42 5G, perangkat ini menggunakan baterai Li-Po berkapasitas 5.000 mAh yang sudah mendukung fitur pengisian cepat 15W. Sesuai namanya, Samsung Galaxy F42 5G sudah menggunakan jaringan 5G yang kekinian.

Soal harga, Samsung Galaxy F42 5G dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB dijual 22.999 rupee atau setara Rp 4,4 jutaan. Sedangkan untuk varian paling kecil yaitu RAM 6 GB dan memori internal 64 GB dijual 20.999 rupee atau setara Rp 4 jutaan.

BACA SELANJUTNYA

4 Fitur Samsung Galaxy A25 5G untuk Menunjang Mabar Lebih Seru