Kamis, 25 April 2024
Agung Pratnyawan : Minggu, 10 Oktober 2021 | 07:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Viral di media sosial, postingan keluhan pengguna smartphone yang mengaku iPhone 7 Plus miliknya lupa pin dan ingin melakukan hard reset.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki smartphone yang eror atau hang adalah dengan melakukan hard reset.

Dengan hard reset, maka smartphone akan seketika kembali ke pengaturan awal. Cara ini juga berguna jika kamu lupa pin atau pola kunci yang kamu pasang di smartphone.

Zaman dulu memperbaiki smartphone harus diserahkan kepada ahlinya. Namun dengan banyaknya tutorial di internet, seseorang bisa memperbaiki smartphone mereka di rumah, apalagi jika itu hanya hard reset.

Selain melihat tutorial di YouTube atau kolom pencarian, kamu juga bisa lho masuk ke dalam grup-grup yang diisi oleh para teknisi HP.

Ini berguna agar ketika kamu kesulitan melakukan perbaikan, kamu bisa langsung bertanya kepada ahlinya. Akan tetapi jangan sampai mengulang kesalahan salah satu pengguna smartphone ini ya.

Dilansir dari grup Facebook Hujatan Teknologi Indonesia (HTI) kisah menarik dibagikan oleh seorang anggota grup dengan nama akun Facebook Rifky.

Bingung iPhone 7 Plus Lupa Pin Mau Reset, Malah Terbongkar Aslinya Ini. (Facebook)

Ia membagikan postingan seseorang yang bertanya tentang kasus lupa pin. Sembari menujukkan foto informasi di smartphonenya, orang tersebut bertanya tentang letak firmware yang akan didowngrade.

Yup, biasanya jika smartphone terjadi masalah dan kamu ingin mereset ulang berarti kamu harus mengganti firmware asli dengan firmware downgrade atau upgrade terbaru. 

"Bantuannya suhu, iPhone 7 Plus lupa pin. Hard reset gak mempan, ciba nyar firmware nggak nemu-nemu, adakah solusi lain?" bunyi keterangan dalam foto.

Namun yang terjadi justru di luar dugaan. Bagaimana tidak, orang tersebut mengatakan jika smartphone yang ia gunakan adalah iPhone 7 Plus.

Akan tetapi di bagian informasi smartphone tertulis beberapa informasi yang tidak seharusnya ada di smartphone iPhone.

Informasi yang dimaksud adalah Android versi 6.0 dan Chipset MT6735 yang menandakan jika smartphone tersebut ditenagai oleh chipset jenis Mediatek saja.

Bingung iPhone 7 Plus Lupa Pin Mau Reset, Malah Terbongkar Aslinya Ini. (Facebook)

Kolom komentar postingan tersebut pun heboh hingga viral di media sosial. Mereka menghujat pengguna tersebut dengan mengatakan jika smartphonenya bukan iPhone tapi HP Android.

"iPhonenya Mediaktek Bionic Android IOS 6," komentar netizen di kolom komentar.

"Wah, iPhonenya Mediatek," sambung lainnya.

Bahkan beberapa di antaranya menyamakan spesifikasi yang dibawah oleh "iPhone" tersebut dengan HP Android buatan Himax model lama.

"Speknya sama kayak Himax M22 hahahaha," tulis netizen lainnya.

"Bilangnya iPhone padahal kalau dipake jelas itu HDC. Fix, nemu itu, mana touchscreenya retak," timpal pengguna yang lain.

Itulah kisah viral di media sosial, keluhan pengguna mengaku iPhone 7 Plus lupa pin ternyata terbongkar kalau smartphone miliknya HP Android bukan iPhone.

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

iPhone SE Generasi Terbaru Disinyalir Belum akan Nongol hingga Tahun Depan