Sabtu, 27 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Selasa, 01 Maret 2022 | 08:07 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Render Samsung Galaxy A33 5G telah disebar oleh leaker pada kuartal keempat 2021. Perangkat yang diyakini sebagai Galaxy A33 5G sekarang sudah muncul di platform benchmark Geekbench.

HP baru Samsung tersebut memiliki nomor model SM-A3360. Samsung Galaxy A33 5G mencetak skor single-core sebesar 727 poin dan multi-core sebesar 1.852 poin.

Perangkat didukung oleh prosesor dengan nama kode "S5ee8825". Itu merupakan prosesor sebagai bagian dari chipset Exynos 1200.

Chip memiliki frekuensi dasar 2.00 GHz dan dipasangkan dengan RAM 8 GB. Ini cukup berbeda dari bocoran sebelumnya yang mengklaim bahwa perangkat bakal ditenagai Dimensity 720.

Samsung Galaxy A33 5G telah muncul di daftar Google Play Console dengan membawa Exynos 1200. Mengingat kabar kedua sudah terbukti di platform resmi, chipset Exynos 1200 menjadi kemungkinan yang masuk akal.

Samsung Galaxy A33 5G muncul di platform benchmark. (Geekbench)

Meski begitu, tak menutup kemungkinan bahwa versi Dimensity 720 bisa muncul pada beberapa pasar lain. Dikutip dari Gizmochina, daftar Google Play Console turut mengungkap spesifikasi lain termasuk layar 6,4 inci dengan resolusi Full HD+.

Belum diketahui terkait jenisnya, namun itu diharapkan menjadi panel AMOLED. Laporan dari media teknologi Korea Selatan, The Elec, sebelumnya mengungkap bahwa perangkat ini kemungkinan membawa fitur tahan air.

Render dan bocoran fitur dari SamMobile juga mengabarkan hal yang sama. Samsung Galaxy A33 diharapkan membawa peringkat IP (Ingress Protection).

Samsung Galaxy A33 5G. (Google Play Console)

Sumber publikasi mengatakan bahwa ponsel akan bersertifikat IP67 seperti seri Galaxy A52 dan Galaxy A72. Meski level perlindungannya berada di bawah Galaxy premium dengan peringkat IP68, HP baru ini tetap dapat bertahan di bawah air (kedalaman 1 meter) hingga 30 menit.

Leaker membocorkan bahwa Samsung Galaxy A33 diyakini datang dengan model 5G saja. Samsung Galaxy A33 5G diprediksi mengusung baterai 5.000 mAh dengan fitur fast charging 25 W.

BACA SELANJUTNYA

Resmi Diluncurkan, Cek Apa Kelebihan Samsung Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G