Rabu, 24 April 2024
Agung Pratnyawan : Sabtu, 23 April 2022 | 11:29 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Ada dua cara Share Lokasi di WhatsApp yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Berikut ini tim HiTekno.com rangmum tutorial WhatsApp untuk kamu.

Share lokasi merupakan sebuah fitur di dalam aplikasi WhatsApp yang mengizinkan kamu untuk berbagi lokasi keberadaan kamu dengan pengguna aplikasi WhatsApp lainnya.

Ada 2 pilihan cara share lokasi di WhatsApp yang bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan kamu yaitu send current location dan share live location.

Send current location digunakan untuk memberikan informasi mengenai titik koordinat yang menunjukkan lokasi kamu berada saat mengirimkan pesan tersebut.

Sedangkan share Live location akan memberikan informasi lokasi keberadaan kamu kepada lawan bicara secara real time sehingga meskipun kamu bergerak ke lokasi lainnya maka informasi lokasi tersebut akan terus diperbaharui.

Namun perlu diingat ya untuk selalu memastikan bahwa sistem GPS atau Global Positioning System pada HP kamu telah aktif agar bisa melakukan share lokasi.

Lalu ikuti langkah-langkah berikut ini apabila kamu ingin mengetahui cara share lokasi di WhatsApp :

Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay)

1. Menggunakan send current location

  • Buka aplikasi WhatsApp pada HP kamu kemudian cari kontak nama WhatsApp yang ingin kamu kirimkan lokasi
  • Pada iPhone pilih ikon tambah (+), sedangkan bagi pengguna Android pilih menu lampiran dengan ikon clip kertas
  • Lalu pilih menu Location
  • Maka akan muncul opsi menu send your current location dan sinyal GPS akan mendeteksi lokasi keberadaan kamu
  • Periksa kembali alamat lokasi yang muncul tersebut, jika sudah benar pilih dan klik send your current location
  • Setelah itu lokasi keberadaan kamu akan dikirim ke kontak yang kamu tuju

2. Menggunakan Share Live Location

  • Buka aplikasi WhatsApp pada HP kamu dan buka ruang obrolan dengan kontak WhatsApp yang ingin kamu bagikan lokasi
  • Untuk pengguna iPhone klik icon tambah (+), sedangkan bagi pengguna Android klik lampiran dengan ikon berbentuk seperti penjepit kertas
  • Lalu klik pada opsi menu Lokasi dan pilih menu Share Live Location untuk membagikan lokasi kamu secara langsung
  • Pilih berapa lama durasi waktu yang ingin kamu gunakan untuk membagikan lokasi secara langsung tersebut mulai dari 15 menit, 1 jam, hingga 8 jam dan live location yang kamu bagikan akan secara otomatis berhenti setelah jangka waktu yang dipilih habis
  • Setelah itu tekan tombol Kirim dan selesai!

Namun apabila kamu ingin berhenti membagikan lokasi langsung kamu sebelum durasi waktu nya habis maka kamu bisa menghentikannya dengan cara buka kembali ruang obrolan tempat kamu mengirimkan lokasi lalu pada bagian bawah di peta lokasi akan muncul opsi HENTIKAN dan setelah kamu menekan opsi tersebut maka fitur live location akan secara otomatis berhenti membagikan lokasi keberadaan kamu

Itulah cara share lokasi di WhatsApp yang harus kamu ketahui agar kamu tidak perlu lagi menuliskan alamat secara manual. Selamat mencoba tutorial WhatsApp di atas!

Kontributor: Jeffry francisco

BACA SELANJUTNYA

Apa Itu WhatsApp Beta, Lengkap Link dan Cara Daftar Resminya