Jum'at, 29 Maret 2024
Cesar Uji Tawakal : Selasa, 20 September 2022 | 14:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Dengan banyaknya ponsel pintar yang diproduksi akhir-akhir ini, membuat masyarakat bingung memilih salah satu yang terbaik di antaranya.

Apalagi jika kamu sedang mencari ponsel pintar dengan harga Rp1 jutaan, di pasaran akan sangat sulit ditemukan.

Hal tersebut lantaran smartphone kini dibanderol dengan harga Rp2 jutaan. Itu saja spesifikasinya standar.

Namun selalu ada celah jika mau berusaha. Sebab jika teliti, masyarakat masih bisa mendapatkan smartphone Rp1 jutaan dengan spesifikasi yang cukup mumpuni.

Maksud dari mumpuni disini tentu bukan untuk melakukan pekerjaan berat. Akan tetapi, cukup baik jika digunakan untuk keseharian.

Meski demikian, ponsel Rp1 jutaan di bawah ini juga cocok digunakan untuk gaming ringan sebab RAM nya sudah di atas 3 GB.

Berikut ini adalah lima rekomendasi HP harga Rp1 jutaan terbaik yang layak kamu pertimbangkan per September 2022 ini:

1. POCO C40

POCO C40. (POCO Indonesia)

Layar: Layar Dot Drop 6,71” yang imersif
Chipset: JLQ JR510
CPU: CPU octa-core, hingga 2,0 GHz
GPU: Mali-G52
RAM: 3GB, 4 GB
Memori: Internal 32GB + 64 GB
Kamera: 13 MP+ 2MP
Kamera depan: 5MP
Baterai: Li-Po 6000mAh
Harga: Rp1.799.000

2. Realme C25Y

Realme C25Y. (Realme)

Layar: IPS LCD 6,5 inci
Chipset: UNISOC T610
GPU: ARM Mali G-52
CPU: Octa-core (2x1.8 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55)
RAM: 4 GB
Memori Internal: 128 GB
Kamera: 50 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Li-Po 5000mAh
Harga: Rp1.849.000 jutaan

3. Realme C31

Realme C31. (Realme Indonesia)

Layar: Panel IPS 6,5 inci
Chipset: UNISOC Tiger T612
GPU: Mali-G57
RAM: 3GB, 4 GB
Memori Internal: 64 GB
Memori Eksternal: microSD (slot khusus)
Kamera Belakang: 13 MP + 2 MP + 2MP
Kamera Depan: 5 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh
Harga: Rp1,5 jutaan

4. Redmi 10 2022

Redmi 10 2022. (Xiaomi)

Layar: DotDisplay FHD+ 6,5"
Chipset: MediaTek Helio G88
GPU: Arm Mali-G52
RAM: 4 GB/ 6GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Kamera Belakang: 50 MP + 8 MP + 2MP + 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh
Harga: Rp1.999.000.

5. Redmi 9C

Redmi 9C. (Xiaomi Indonesia)

Layar: IPS LCD, 6.53 inches
Chipset: Mediatek Helio G35 (12 nm)
CPU: Octa-core 2.3 GHz Cortex A53
GPU: PowerVR GE8320
RAM: 3 GB
Memori Internal: 32 GB, 64 GB
Memori External: microSDXC (slot khusus)
Kamera Belakang: Triple 13 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 5 MP
Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh
Harga: Rp1.349.000 jutaan

Itulah rekomendasi HP Rp1 jutaan terbaik yang bisa kamu pertimbangkan untuk dibeli per September 2022 ini.

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

Redmi Note 13 Series Resmi Diluncurkan, Cek Seperti Apa Jajaran HP Baru Xiaomi Indonesia Ini