Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Xiaomi akan segera memperkenalkan perangkat baru dari keluarganya yang tergabung dalam Xiaomi 12T Series. Jelang kedatangannya, sejumlah informasi mengenai warna perangkat tersebut lalu terungkap.
Bocoran mengenai warna baru Xiaomi 12T Series yaitu Xiaomi 12T dan Xiaomi 12T Pro ini diungkap oleh Roland Quandt dalam gambar detail-nya. Berdasarkan bocoran tersebut, warna baru dari perangkat Xiaomi ini adalah Lunar Silver.
Dilansir dari GSM Arena, warna Lunar Silver menjadi nuansa baru untuk Xiaomi 12T dan Xiaomi 12T Pro. Warna baru ini membuatnya berbeda dari seri T lainnya yang biasanya hadir dengan warna hitam dan biru.
Secara spesifikasi, Xiaomi 12T dan Xiaomi 12T Pro membawa layar AMOLED berukuran 6,67 inci yang memiliki resolusi 1220 x 2712 piksel. Layar perangkat ini menggunakan kecepatan refresh rate 120 Hz dengan Gorilla Glass 5.
Baca Juga
Mengenai jeroan, Xiaomi 12T Pro menggunakan chipset anyar Qualcomm yaitu Snapdragon 8 Plus Gen 1. Sedangkan Xiaomi 12T membawa jeroan Dimensity 8100 dari MediaTek.
Menggunakan chipset yang berbeda, Xiaomi 12T dan Xiaomi 12T Pro sama-sama membawa baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan teknologi pengisian daya 120W.
Menariknya, Xiaomi 12T Pro nantinya menggunakan sensor utama Samsung HP1 200 MP yang memiliki bukaan f/1.69 serta Optical Image Stabilization atau OIS.
Selanjutnya, untuk kamera Xiaomi 12T, perangkat ini dibekali sensor utama 108 MP yang ditemani sensor ultrawide 8 MP, 2 MP makro dan sensor 20 MP lainnya. Untuk selfie, perangkat ini menggunakan sensor 8 MP di bagian depan.
Meskipun sudah banyak informasi yang beredar mengenai Xiaomi 12T dan Xiaomi 12T Pro, masih belum diungkap dengan pasti mengenai kapan dua perangkat Xiaomi ini akan diperkenalkan nantinya.
Terkini
- Pentingnya CCTV untuk Amankan Area Townhouse
- Harga Amazfit Bip 5 Cuma Rp 1 Jutaan, Apa yang Ditawarkan?
- Dibekali Aura Light Portrait, Cek Harga Vivo V29 di Indonesia
- MediaTek Kembangkan Chip dengan Proses 3nm TSMC, Siap Produksi Massal 2024
- Xiaomi Hadirkan Redmi Pad SE, Seperti Apa Spesifikasi dan Harganya
- Update Harga POCO Bulan September 2023, Makin Terjangkau!
- Review Realme 11, Akhirnya NFC dan Memori Besar di Kelasnya
- Tertarik Beli Acer Aspire 3 Spin 14? Simak Dulu Spesifikasinya di Sini!
- MediaTek Manfaatkan Meta Llama 2, Tingkatkan AI Generatif Komputasi Edge
- Harga Realme 11 di Indonesia Rp 3 Jutaan, Dibekali Kamera 108 MP dan Layar AMOLED
Berita Terkait
-
Xiaomi Hadirkan Redmi Pad SE, Seperti Apa Spesifikasi dan Harganya
-
Xiaomi Rilis Redmi 12, HP Murah Memori Besar Mulai dari Rp 1.999.000
-
Xiaomi 12 Lite vs POCO X5 Pro 5G, Duel HP Snapdragon 778G
-
Perbandingan Poco X5 Pro 5G vs Xiaomi 12 Lite, Mana yang Lebih Oke?
-
Xiaomi Luncurkan Laptop Baru dengan CPU Intel i7-11390H, Harga Tak Sampai 8 Jeti
-
Tips Food Photography dengan Redmi Note 12 Pro
-
Diskon Xiaomi Indonesia Sambut Libur Sekolah
-
Xiaomi Menghadirkan Redmi Note 12R dengan Snapdragon 4 Gen 2
-
Bocoran MIUI 15: Ini Deretan Ponsel yang Disinyalir akan Kebagian Update
-
Redmi 12 Nongol di Thailand, Harganya 2,3 Jutaan