Selasa, 23 April 2024
Amelia Prisilia : Rabu, 28 September 2022 | 16:29 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Dalam hitungan bulan, Samsung akan segera memperkenalkan perangkat baru dari keluarganya yang tergabung dalam Samsung Galaxy S23 Series. Sebelum resmi rilis, render terbaru dari perangkat ini lalu terungkap ke publik.

Render yang beredar ini mengungkap sejumlah bocoran terkait Samsung Galaxy S23 dan Samsung Galaxy S23 Plus. Secara desain, dua perangkat baru Samsung ini membawa desain yang berbeda jauh dari seri yang lalu.

Melansir dari GSm Arena, perbedaan dari segi desain Samsung Galaxy S23 dan Samsung Galaxy S23 Plus ini terdapat pada desain kamera belakang. Nantinya, tidak akan ada lagi pulau yang menampung kamera perangkat tersebut.

Sebagai gantinya, Samsung mengubah desain kamera di bagian belakang yang kini berbentuk bulat. Desain kamera ini memiliki kesamaan dengan Samsung Galaxy S22 Ultra yang telah diperkenalkan sebelumnya.

Desain baru yang kemungkinan akan dibawa oleh Samsung Galaxy S23 dan Samsung Galaxy S23 Plus ini dipercaya akan disematkan pada seluruh perangkat baru dari keluarga Samsung di tahun-tahun mendatang.

Warna Bora Purple di Samsung Galaxy S22. (Samsung via GSM Arena)

Secara layar, Samsung Galaxy S23 dan Samsung Galaxy S23 Plus membawa tampilan full screen. Walaupun begitu, seri Samsung Galaxy S23 Plus tetap menggunakan layar 6,6 inci dengan ukuran yang lebih besar yaitu 157,7 x 76,1 x 7,6 mm jika dibandingkan dengan seri lalu.

Di sisi lain, untuk seri Samsung Galaxy S23, perangkat ini menggunakan layar 6,1 inci yang sama dengan pendahulunya. Namun, perangkat ini membawa ukuran 146,3 x 70,8 x 7,6 mm.

Mengenai jeroan, rumor menyebut bahwa perangkat Samsung Galaxy S23 Series ini akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 1 dari Qualcomm atau Exynos 2300. Jeroan ini ditemani pengisian daya 25W untuk dukungan baterai.

Belum banyak informasi mengenai kapan Samsung Galaxy S23 Series akan diperkenalkan nantinya. Sejauh ini, berbagai informasi telah beredar mengenai spesifikasi dan desain perangkat baru Samsung ini.

BACA SELANJUTNYA

Fitur Smart Switch, Memudahkan Pindah Data Data Samsung Galaxy A15