Kamis, 28 Maret 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Selasa, 22 November 2022 | 11:22 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Lenovo resmi meluncurkan laptop terbaru berfitur menarik ke Indonesia pada November 2022. Berikut kami akan memberikan rincian spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 1 dan harganya di Tanah Air.

Perusahaan mengklaim bahwa laptop ini cukup ringan dan mengusung chipset berperforma cepat di kelasnya. Perangkat mengusung bezel tipis dan speaker Dolby Audio yang disempurnakan.

Dikutip dari situs resmi perusahaan, Lenovo mengungkap bahwa laptop terbaru mereka memiliki masa pakai 8 jam ketika digunakan untuk bekerja.

Terkait pangsa pasar, laptop ini menyasar kalangan pekerja dan pelajar. Prosesor AMD Ryzen 3 7000 series diklaim dapat menawarkan performa cepat untuk multi-tasking.

"Dengan misi untuk membawa Smarter Technology for All, Lenovo bangga untuk menjadi yang pertama dalam membawa prosesor AMD Ryzen 7000 Series ke pasar Indonesia melalui laptop Lenovo IdeaPad Slim 1. Laptop ini merupakan laptop yang cocok bagi pelajar ataupun pekerja yang membutuhkan perangkat yang tahan lama, berperforma cepat, dan juga bisa digunakan untuk menikmati berbagai macam hiburan. Dengan exteriornya yang bergaya dan juga kemampuan proses terbaru dari AMD, IdeaPad Slim 1 merupakan perangkat yang penuh tenaga di dalam dan juga penuh gaya di bagian luarnya, membawa inovasi yang mendorong batas sesuai dengan kebutuhan sehari-hari para pelanggan,” kata Santi Nainggolan, Consumer Lead Lenovo Indonesia.

Spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 1. (Lenovo)

Laptop mengandalkan prosesor AMD Ryzen 3 7320U dengan 4 core / 8 thread, boost clock hingga 4.1 GHz namun hanya memiliki TDP sebesar 8-15 W. Ini menawarkan kontribusi besar pada daya tahan baterai yang kini jauh lebih tahan lama pada lini laptop terjangkau.

Lenovo IdeaPad Slim 1 mendukung memori LPDDR5, grafis AMD Radeon 610M, serta penyimpanan hingga 512 GB NVMe SSD. Perangkat membawa fitur Privacy Shutter.

Fitur tersebut membuat kamera dapat dibuka dan ditutup manual sesuai dengan kebutuhan sehingga menawarkan keamanan serta privasi bagi pengguna.

Lenovo IdeaPad Slim 1. (Lenovo)

Berikut detail spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 1 (IdeaPad 1 14AMN7 82VF003JID):

  • Berat: Mulai dari 1,38 kilogram
  • Layar: 14" FHD (1920x1080) TN 220nits Antiglare
  • Prosesor: AMD Ryzen 3 7320U (4C / 8T, 2.4 / 4.1GHz, 2MB L2 / 4MB L3)
  • Grafis: Interated AMD Radeon 610M Graphics
  • Memori: 8 GB Soldered LPDDR5-5500
  • Penyimpanan: 256 GB SSD M.2 2242 PCIe 4.0x4 NVMe
  • Sistem operasi: Windows 11 Home
  • Baterai: Integrated 42Whr
  • Konektivitas: Wi-Fi 6E 11ax, 2x2 + BT5.1
  • Audio: Speaker stereo, 1.5 W x 2, Dolby Audio
  • Warna: Sand
  • Port: 1x USB 2.0, 1x USB 3.2 Gen 1, 1x USB-C 3.2 Gen 1 (support data transfer only), 1x HDMI 1.4b, 1x Card reader, 1x Headphone / microphone
    combo jack (3.5mm), 1x Power connector

Harga Lenovo IdeaPad Slim 1 dibanderol mulai dari Rp 6.899.000. Itulah tadi harga dan spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 1, tertarik membeli laptop terjangkau satu ini?

BACA SELANJUTNYA

Rekomendasi Laptop Lenovo Bekas yang Masih Wort It Dibeli Tahun 2024