Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Setelah berbagai teaser dan bocoran, Oppo Reno 9 Pro Plus akhirnya meluncur ke publik. Fitur serta spesifikasi Oppo Reno 9 Pro Plus sangat bersaing di kelas premium.
Keluarga Reno 9 series terdiri dari Reno 9, Reno 9 Pro, dan Reno 9 Pro Plus. Model standar (Reno 9) dan varian Pro membawa chipset Snapdragon 778G dan Dimensity 8100.
Oppo Reno 9 Pro Plus merupakan model tertinggi dengan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1. Terkait spesifikasi panel, Oppo Reno 9 Pro Plus memiliki layar AMOLED 6,7 inci yang menawarkan resolusi Full HD Plus.
Fitur layar lainnya termasuk refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, dan peredupan PWM 2160 Hz. HP Oppo ini memiliki layar dengan tepi melengkung serta punch-hole sebagai tempat kamera depan.
Baca Juga
Oppo Reno 9 Pro Plus mengemas kamera selfie 32 MP dengan sensor Sony IMX709. Konfigurasi kamera belakangnya termasuk sensor primer 50 MP (OIS, Sony IMX890), kamera ultra wide 8 MP, lensa mono 2 MP, dan flash LED.
Dikutip dari Gizmochina, perangkat membawa dukungan untuk perekaman video 4K 60fps. Oppo Reno 9 Pro Plus mengandalkan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 dengan clock speed 2.99 GHz.
Clock speed-nya lebih rendah dibanding kecepatan pemrosesan standar yang mencapai 3.19 GHz. Chipset dipasangkan dengan RAM 16 GB (LPDDR5x) dan penyimpanan hingga 512 GB (UFS 3.1).
Perusahaan menyediakan dua opsi penyimanan internal yaitu 256 GB atau 512 GB. HP Oppo premium ini menjalankan sistem operasi Android 13 yang dikustomisasi ke dalam ColorOS 13.
Deretan fitur lainnya termasuk Dual SIM, 5G, Wi-Fi 802.11ax, Bluetooth 5.2, GPS frekuensi ganda, NFC, IR blaster, dual speaker stereo, dan port USB-C.
Harga Oppo Reno 9 Pro Plus varian memori terendah (16GB/256GB) dibanderol sebesar 3.999 yuan atau Rp 8,8 juta. Model memori tertingginya (16GB/512GB) dapat dibeli dengan harga 4.399 yuan atau Rp 9,6 juta.
Oppo Reno 9 series masih dijual terbatas di China dan belum diketahui terkait ketersediaan secara global termasuk ke Indonesia.
Itulah tadi rincian harga dan spesifikasi Oppo Reno 9 Pro Plus, tertarik menantikan HP premium ini?
Terkini
- Perbandingan Layar TV QLED vs OLED, Mana yang Paling Baik?
- Banyak Fitur Menarik, Penggunaan Opera Mini Makin Digemari!
- Sharp Eco-Bition Hadir di Jakarta, Usung Konsep Pelestarian Lingkungan
- Bocoran Mobil Listrik Xiaomi Terbaru, Segera Produksi Massal?
- Kurangi Serangan Malware, Android 14 Bakal Blokir Aplikasi Lawas
- Perbandingan Samsung Galaxy A23 5G vs Samsung Galaxy M23 5G, Pilih Mana?
- 3 Kunci Rahasia Performa POCO M5, HP Baru yang Handal di Kelas Menengah
- 5 Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Termudah 2023
- Siap Rilis di Indonesia, Seperti Apa Oppo Reno8 T 5G dan Reno8 T 4G Ini?
- Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wifi, Tablet Murah Cocok untuk Anak?
Berita Terkait
-
Bocor di Filipina, Harga Oppo Reno8 T Tembus 5 Jutaan?
-
Xiaomi 12 dan 12 Lite Dibanderol dengan Harga Baru Makin Terjangkau, Berapaan?
-
Harga HP Bekas Xiaomi Mi 10 5G Lengkap dengan Spesifikasi dan Skor AnTuTu, Cuma 3 Jutaan?
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S20 Bekas Plus Skor Antutu, Masih Layak di 2023?
-
Perbandingan Samsung Galaxy A04e vs Samsung Galaxy A04
-
7 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan dengan Spesifikasi Ciamik 2023
-
Masih Diminati, Ini Spesifikasi dan Harga Samsung A51 Bekas
-
Video Hands On Oppo Reno8 T 5G Beredar ke Publik, Ini Fitur Utamanya
-
Oppo Reno8 T Series Siap Rilis, Harga Oppo Reno7 Z 5G Alami Penurunan
-
Harga POCO X5 Pro 5G Bocor ke Publik, HP Mid-range Murah dengan Snapdragon 778G