Kamis, 25 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Selasa, 04 April 2023 | 14:12 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Oppo A55 merupakan alternatif menarik bagi kalian yang mengincar HP murah dengan fitur kamera selfie mumpuni. Berikut terdapat rincian spesifikasi dan update harga Oppo A55 periode April 2023.

HP murah ini mengusung layar IPS LCD 6,51 inci beresolusi HD Plus (720 x 1600 piksel) dengan kecerahan puncak 550 nits.

Perangkat mengandalkan chipset MediaTek Helio G35 yang dipasangkan dengan RAM 4 GB serta memori internal 64 GB.

Nilai jual utama dari HP Oppo ini ada pada desain menarik dan fitur kamera selfie. Smartphone mengemas tiga kamera belakang berkonfigurasi 50 MP + 2 MP + 2 MP.

Punch-hole di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 16 MP. Meski berada pada segmen entry-level, Oppo A55 sudah memiliki bodi melengkung 3D.

Update harga Oppo A55 periode April 2023. (Oppo)

Perangkat mempunyai bodi cukup tipis mengingat ketebalannya hanya 8,4 mm saja. Pada opsi Rainbow Blue, perusahaan memberikan desain tiga warna sekaligus pada bodi bagian belakang.

Ini memungkinkan perangkat dapat menampilkan efek mirip pelangi jika terkena cahaya dengan sudut berbeda.

MediaTek Helio G35 memang tak terlalu powerfull jika dibanding chipset anyar entry-level saat ini. Sebagai pengingat, Oppo A55 debut ke Indonesia pada kuartal pertama 2022.

Update harga Oppo A55 periode April 2023. (Oppo)

Meski sudah berumur satu tahun, smartphone ini masih dapat menjalankan aplikasi populer atau game dengan grafis ringan.

Dapur pacu memang tak kencang mengingat HP Oppo tersebut lebih menonjolkan fitur kamera serta desain.

Mode pemotretannya mencakup Foto, Video, Malam, Potret, Panorama, Makro, Stiker, Selang Waktu, dan Pakar. Berikut spesifikasi Oppo A55:

  • OS: Android 11, ColorOS 11.1
  • Chipset: MediaTek MT6765G Helio G35 (12 nm)
  • CPU: Octa-core (4x2.3 GHz Cortex-A53 & 4x1.8 GHz Cortex-A53)
  • GPU: PowerVR GE8320
  • RAM: 4 GB
  • Internal Memori: 64 GB
  • Layar: IPS LCD 6.51 inci, 720 x 1600 piksel, 20:9 ratio
  • Kamera utama: 50 MP, f/1.8 + 2 MP, f/2.4 + 2 MP, f/2.4
  • Kamera depan: 16 MP, f/2.0
  • Baterai: 5.000 mAh
  • Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
  • Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Dimensi: 163.6 x 75.7 x 8.4 mm
  • Berat: 193 g
  • Warna: Rainbow Blue, Starry Black, Green

Update Harga Oppo A55

Update harga Oppo A55 periode April 2023. (Oppo)

 

Pantauan melalui salah satu e-commerce, harga Oppo A55 (4GB/64GB) dibanderol sebesar Rp 1.899.000 pada April 2023.

Harga normal tahun lalu bahkan mencapai Rp 2.699.000. Terdapat penurunan sekitar Rp 800 ribu dibanding banderol pada tahun 2022.

Harga Oppo A55 di Oppo Store masih dibanderol Rp 2.249.000.

Meski begitu, beberapa e-commerce seperti Lazada, Shopee, dan Tokopedia membanderol smartphone ini pada rentang Rp 1,7 juta hingga Rp 1.9 juta.

Itulah tadi update harga Oppo A55 periode April 2023, tertarik membeli HP murah satu ini?

BACA SELANJUTNYA

Dibekali Baterai Besar dan Layar Super AMOLED, Berapa Harga Samsung Galaxy M54 5G di Indonesia?