Rabu, 24 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Senin, 17 April 2023 | 11:04 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Perusahaan sudah mengumumkan bahwa Xiaomi 13 Ultra akan debut pada 18 April mendatang. Menjelang peluncuran, Xiaomi memamerkan desain HP flagship mereka.

Smartphone premium ini mempunyai cover belakang kulit berwarna hijau zaitun dan berpigmen.

Perusahaan mengombinasikannya dengan modul kamera melingkar berukuran besar.

Ini membuat penampilan perangkat nampak elegan. Berdasarkan teaser, HP Xiaomi 13 Ultra mengandalkan chipset Snapdragon 8 Gen 2 SoC, RAM LPDDR5X, dan memori UFS 4.0.

Nilai jual utama ponsel ini terletak pada kamera. Dikutip dari Gizmochina, Xiaomi 13 Ultra menghadirkan lensa Leica Summicron baru, kamera generasi anyar dengan aperture besar di semua panjang fokus.

Kamera Xiaomi 13 Ultra. (Xiaomi)

Smartphone mengusung empat kamera Leica, yang semuanya berukuran 50 juta piksel dan memiliki bukaan besar.

Sensor kamera mendukung snapshot, pemotretan pemandangan malam, dan perekaman video 8K.

Xiaomi 13 Ultra menggunakan 4 sensor Sony, salah satunya adalah IMX989. Tiga sensor lain yaitu Sony IMX858.

Kamera utama Xiaomi 13 Ultra juga menawarkan "Leica One-inch Variable Aperture". Ini menyediakan dua ukuran aperture f/1.9 dan f/4.0.

Xiaomi 13 Ultra. (Xiaomi)

Fitur ini memungkinkan perangkat mengambil foto yang memukau dalam berbagai kondisi pencahayaan. Hadirnya fitur tersebut bakal menarik bagi penggemar fotografi.

Dengan baterai berkapasitas besar 5000 mAh, ponsel mendukung fitur fast charging 90 W dan pengisian nirkabel hingga 50 W.

Xiaomi 13 Ultra diprediksi mempunyai RAM 16 GB dan memori hingga 1 TB untuk model tertingginya.

Berdasarkan informasi dari leaker Digital Chat Station, HP Xiaomi 13 Ultra akan tersedia dalam empat varian memori yaitu 8GB/256GB, 12GB/256GB, 12GB/512GB, dan 16GB/1TB.

BACA SELANJUTNYA

Resmi Rilis, OBSBOT Tail Air Multi-Camera Streaming PTZ 4K dengan Teknologi AI dan NDI Support