Minggu, 28 April 2024
Agung Pratnyawan : Jum'at, 28 April 2023 | 10:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Mengetahui perbandingan Mediatek Helio G99 dan Qualcomm Snapdragon 695 bisa menjadi keuntungan buat kamu.  Mediatek Helio G99 vs Qualcomm Snapdragon 695 5G mana yang lebih baik?

Seperti diketahui, Mediatek dan Qualcomm merupakan dua produsen chipset yang merajai smartphone dunia saat ini.

Mengacu pada alasan tersebut, tak heran jika Mediatek dan Snapdragon kerap dibanding-bandingan.

Dua di antara produk yang kerap bikin penasaran adalah Mediatek Helio G99 vs Qualcomm Snapdragon 695 5G.

Buat kamu yang penasaran, berikut Hitekno.com telah merangkum informasinya buat kamu.

Mediatek Helio G99

MediaTek Helio G99. (Infinix)

Pertama adalah Mediatek Helio G99, sebagai chipset baru yang cukup populer. Mediatek  Helio G99 merupakan ARM SoC mainstream untuk smartphone (terutama berbasis Android) yang diperkenalkan pada tahun 2022.

Chipset yang satu ini diproduksi dalam proses FinFET 6 nm dan dilengkapi dengan 2x core ARM Cortex-A76 besar hingga 2,2 GHz dan 6x core kecil dan inti ARM Cortex-A55 yang hemat daya (maks. 2 GHz) dalam dua kluster (bigLITTLE). 

Di bisnis smartphone dunia, chipset yang satu ini biasanya mengintegrasikan ARM Mali-G57 MC2 (dua inti). 

Salah satu kelemahan dari chipset yang satu ini adalah belum mendukung jaringan 5G. Chipset ini masih menggunakan modem LTE / 4G yang terintegrasi.

Meski demikian soal download, Helio G99 sudah mendukung kecepatan unduh Cat-13. Wi-Fi 5 juga terintegrasi (a/b/g/n/ac). 

Qualcomm Snapdragon 695 5G

Qualcomm Snapdragon 695 5G. (Qualcomm)

Qualcomm Snapdragon 695 5G (SD695)  adalah SoC berbasis ARM mid-range cepat yang sebagian besar ditemukan di tablet dan smartphone Android.

Dilansir dari Nano Review, chipset ini menampilkan 8 Kryo 660 yang disebut inti (kemampuan 64-Bit) yang dibagi dalam dua kelompok. 

Kumpulan dua inti yang cepat hingga 2,2 GHz berdasarkan desain ARM Cortex-A77. Soal hemat daya, kamu tak perlu khawatir.

Snapdragon telah membekali produk ini dengan cluster efisiensi hemat daya hingga 1,7 GHz berdasarkan core ARM Cortex-A55 yang jauh lebih kecil. 

Selain 8 core CPU, SoC mengintegrasikan GPU Adreno 619 kelas menengah ke bawah yang cukup bisa diandalkan dalam hal download.

Mana yang lebih baik?

Jawabannya jelas adalah Snapdragon 695. Hal tersebut lantaran chipset ini memiliki 8 core pada 2.2 GHz dan GPU Adreno 619 versus 8 core pada Mali G57MC dengan Mali G57MC.

Dalam tes benchmark AnTuTu, hasil Qualcomm Snapdragon 695 5G lebih cepat dari MediaTek Helio G99 sebesar 14.65%, mencetak 411374 poin vs 358794 poin. Dalam tes 3DMark, skor 1211 poin melawan 1101 , di mana 9.99% lebih tinggi.

Kelebihan Qualcomm Snapdragon 695 5G

  • Berkinerja 75% lebih baik dalam perhitungan floating-point
  • Menampilkan skor AnTuTu 9 yang lebih baik (hingga 6%) – 401K vs 377K

Kelebihan MediaTek Helio G99

  • Frekuensi GPU lebih tinggi (~16%)
  • Diumumkan 7 bulan kemudian

Itulah perbandingan Mediatek Helio G99 vs Qualcomm Snapdragon 695 5G yang mungkin sedang kamu cari.

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

MediaTek Dimensity 9300 Terapkan Desain All Big Core, Dongkrak Kinerja dan Efisiensi