Sabtu, 27 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Jum'at, 30 Juni 2023 | 20:17 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Gempa dengan magnitudo 6.4 mengguncang Yogyakarta pada Jumat (30/06/2023). Menurut BMKG, gempa yang berpusat pada barat daya Bantul ini tidak berpotensi tsunami.

"Gempa magnitudo 6,4. Kedalaman 25 kilometer, 30 Juni 2023 pukul 19.57 WIB Koordinat: 8.63 LS-110.08 BT (86 km BaratDaya BANTUL-DIY). Tidak berpotensi tsunami," bunyi keterangan dari BMKG.

Informasi ini mengutamakan kecepatan sehingga detail magnitudo nantinya akan diupdate lagi oleh BMKG.

BMKG menyarankan agar masyarakat di sekitar DIY berhati-hati karena gempa susulan kemungkinan terjadi.

Pantauan dari Trends24.in, pembahasan "Gempa" dan "Kerasa" langsung trending topik di Twitter.

Gempa guncang Yogyakarta pada Jumat (30/06/2023) malam. (BMKG)

Saat artikel ini dibuat, "Kerasa" menempati posisi nomor satu trending topik setelah dicuitkan lebih dari 11 ribu kali oleh netizen.

Gempa, Kenceng, Banter, Lindu, langsung melesat di trending topik Twitter regional Indonesia.

Netizen yang berada di beberapa wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah juga ikut merasakan getaran gempa.

Gempa guncang Yogyakarta pada Jumat (30/06/2023) malam. (BMKG)

"Walah sampai Tasikmalaya kerasa loh," kata @tin**mar**ni.

"Sampai Kediri Jatim kerasa banget," balas @d**as**m.

"Gempa gede banget, ini pengunjung SCH langsung pada keluar," cuit @wi**b**by.

Pembahasan mengenai gempa di Yogyakarta ini masih terus dicuitkan oleh netizen di Twitter.

BACA SELANJUTNYA

Putri Ariani Dapat Golden Buzzer di America's Got Talent, Langsung Trending Nomor 1 YouTube