Jum'at, 29 Maret 2024
Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta : Selasa, 25 Februari 2020 | 07:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Menawarkan gameplay sederhana yang gampang dimainkan, Woodturning justru masuk ke dalam deretan game populer Android periode Februari 2020. Game ini bisa memicu kekreatifan otak kita sekaligus ketelitian dalam menghasilkan sebuah karya.

Sebagai referensi, deretan game populer biasanya diisi dengan game bergenre Battle Royale, MOBA, Action, Racing hingga RPG.

Cukup menarik, game Woodturning besutan VODOOO yang termasuk genre Simulation ini justru melesat menjadi game populer Android.

Saat artikel ini dibuat, Woodturning menempati posisi 2 Top Charts game gratis di Play Store.

Woodturning bahkan mengalahkan game populer sebelumnya seperti Mobile Legends dan Garena Free Fire. Kedua game tersebut berada pada posisi di bawahnya.

Woodturning menempati deretan Top Charts game gratis populer di Android. (Play Store)

Woodturning yang dirilis pada 9 Januari 2020 mendapatkan sambutan luar biasa dari gamer mobile.

Dalam waktu kurang dari 2 bulan, game ini sudah diunduh lebih dari 10 juta kali.

Woodturning adalah game yang sangat sederhana di mana kamu hanya perlu 5 menit saja untuk memahami gameplay-nya.

Kamu bisa menghasilkan karya seni dari pahatan kayu menggunakan kerja kerasmu sendiri.

Secara keseluruhan, kami merasakan game Woodturning sangat menarik karena memiliki misi sederhana, bisa mengasah otak, ketelitian tangan, bahkan kesabaran ketika memainkannya.

Game Woodturning. (Play Store)

Namun yang menjadi sorotan utamanya adalah banyaknya iklan yang ditampilkan bahkan saat kita bermain sekalipun. Untuk menghilangkan iklan, kita bisa membayar Rp 48 ribu untuk beralih ke akun premium.

Kamu akan diminta untuk memahat kayu menjadi beberapa bentuk seperti pohon Natal, kerajinan payung, mainan pedang, burble, dan masih banyak bentuk menarik lainnya.

Balok kayu akan berputar sehingga kamu diminta untuk memahat sesuai dengan alur yang disediakan.

Woodturning menawarkan beragam bentuk pahatan kayu. (YouTube/ Junpei Zaki)

Bentuk seperti bayangan di dalam balok kayu merupakan bentuk akhir yang diminta untuk kita buat hingga akhir game.

Dalam game, kamu akan memainkan 3 alat utama yaitu Chisel (alat pahat), Sponge (alat untuk memperhalus), dan cat khusus.

Chisel (alat pahat) mempunyai beberapa varian di mana kamu harus membelinya menggunakan uang virtual di Shop. Untuk menghasilkan uang, maka kamu harus membentuk karya seni pahatan kayu atau menonton iklan.

Menonton iklan di Shop selama 30 detik bisa membuatmu memperoleh 1500 uang virtual sebagai tambahan untuk membeli berbagai alat pahat.

Mengusung gameplay sederhana dengan visualisasi menarik, Woodturning berhasil menarik perhatian sehingga langsung melesat menjadi game populer Android pada bulan Februari 2020.

BACA SELANJUTNYA

10 Tips Main Game Android Lancar Tanpa Lag Mudah