Rabu, 24 April 2024
Agung Pratnyawan : Minggu, 22 Maret 2020 | 12:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Setelah resmi mengungkap spesifikasi teknis PlayStation 5, akhirnya Sony memberikan kabar soal backward compatibility dengan PlayStation 4.

Konsol baru Sony ini bakal bisa memainkan hampir semua game PlayStation 4. Bahkan hampir semua dari 4.000 game lebih bisa dimainkan di PlayStation 5.

Kabar mengenai backward compatibility pada konsol game ini dilaporkan resmi melalui postingan blog resmi PlayStation.

Menariknya berkat clock frekuensi PlayStation 5 yang cukup tinggi, game PlayStation 4 yang dimainkan bisa mengalami peningkatan framerate.

Disebutkan pula kalau game tersebut bisa jalan dengan lebih stabil, dan memungkinkan jalan di resolusi yang lebih tinggi.

Meski begitu, Sony tidak serta merta menyebutkan semua game PlayStation 4 akan bisa jalan di konsol game baru mereka ini.

Sony menyampaikan kalau mereka tengah menguji dan menilai game PlayStation 4 dari judul ke judul untuk mencari masalah yang bisa ditimbulkan.

Fitur PlayStation 5. (Sony)

Tidak menutup kemungkinan pula bakal ada penyesuaian dari developer agar memastikan game-game tersebut lancar di PlayStation 5.

Dalam presentasi Mark Cerny sebelumnya, disebutkan kalau mereka telah menguji 100 game terpopuler dari PlayStation 4 untuk jalan di PlayStation 5.

Sejauh ini, 100 game PlayStation 4 tersebut tidak punya masalah untuk bisa jalan di konsol game baru ini. Dan mereka masih terus menguji game-game lainnya.

Perusahaan asal Jepang ini juga berjanji untuk mengungkap lebih detail soal backwardcompatibility di beberapa waktu mendatang.

Berbeda dengan Microsoft yang sangat yakin dan percaya diri dengan kemampuan Xbox Series X untuk memainkan game-game dari konsol lawas mereka.

Tak lain karena Microsoft menanamkan machine learning untuk mengenali dan melakukan optimalisasi tanpa campur tangan si developer game.

Soal backward compatibility ini, mana nantinya yang akan lebih menarik? PlayStation 5 atau Xbox Series X dengan machine learningnya?

BACA SELANJUTNYA

Laris Manis, PS5 Terjual Lebih dari 6 Juta Unit pada Q1 2023