Kamis, 25 April 2024
Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta : Jum'at, 28 Agustus 2020 | 21:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Pertandingan Aura Fire vs Alter Ego menjadi laga pembuka MPL Indonesia Season 6 Day 1 Week 2. Menghasilkan pertarungan sengit, pertandingan ini dimenangkan oleh Alter Ego dengan skor 2 vs 1.

Bertindak sebagai tuan rumah, Aura Fire menerjunkan lima pemainnya termasuk Qeira, Darknesss, Vanss, VaanStrong, dan Trust. Sementara Alter Ego diperkuat oleh PAI, LeoMurphy, Udil, YAM dan Celiboy.

Pada game pertama, Alter Ego berhasil menang mudah mengingat mereka hanya membutuhkan waktu 12 menit saja untuk mengakhiri perlawanan Aura Fire.

Permainan apik dari Celiboy dengan hero YSS-nya mengantarkan Alter Ego meraih jumlah Kill 15 vs 7 di game pertama.

Berbalik 180 derajat, penampilan Aura Fire di game kedua sangat meyakinkan.

Game pertama Aura Fire vs Alter Ego dimenangkan AE dengan skor 15 vs 7. (YouTube/ MPL Indonesia)

Hampir semua pemain Aura Fire bermain apik sehingga membalikkan keadaan di game kedua dengan skor kill 18 vs 2 untuk kemenangan Aura.

Game ketiga menyajikan pertarungan yang sangat sengit dari kedua tim. Bahkan saat late-game, Aura Fire sebenarnya bisa merebut kemenangan melalui serangan dengan menggunakan Lord.

Permainan apik dari LeoMurphy (Atlas), dan juga Celiboy (Claude) serta Udil (Valir) mengantarkan Alter Ego merebut game ketiga dengan skor Kill 21 vs 17.

Setelah pertandingan, AE LeoMurphy menjelaskan bahwa mereka sempat melakukan kesalahan di game ketiga saat memilih War dibandingkan harus merebut Lord.

Game ketiga Aura Fire vs Alter Ego dimenangkan Aura dengan skor 21 vs 17. (YouTube/ MPL Indonesia)

Mewakili konferensi pers virtual dengan media patner MPL Indonesia Season 6, AE LeoMurphy menegaskan bahwa saat ini timnya siap melawan RRQ Hoshi.

Ketika ditanyakan seberapa persen kesiapan mereka, ia mengungkapkan keyakinan 100 persen bahwa mereka bisa mengalahkan RRQ Hoshi.

Sebagai informasi, meski sempat memimpin di Week 1, RRQ Hoshi tampil melempem pada Week 2. Sang Raja mengalami dua kekalahan beruntun dari Bigetron Alpha dan ONIC Esports.

Udil, The Spicy Boy, bahkan sempat memberikan psywar saat pemutaran video di hari pertama MPL Indonesia Season 6.

Psywar Udil saat dirinya ingin mengalahkan RRQ. (YouTube/ MPL Indonesia)

Pada menit ke 20 detik ke 46, kita bisa melihat psywar Udil mengenai keinginannya untuk mengalahkan RRQ Hoshi. Tak mengincar ONIC sebagai sasaran utama, Udil justru ingin mengalahkan RRQ.

"Senang (masuknya dirinya ke Alter Ego). RRQ itu satu-satunya tim yang pengen gue bantai. Bukan pengen gue bantai doang sih, pengen gua..ya pengen pengen," kata Udil pada video teaser pembukaan MPL Indonesia Season 6 Day 1 Week 1.

 

Menanggapi psywar dari rekan satu timnya, LeoMurphy semakin yakin bisa bahwa mereka bisa mengalahkan RRQ.

"Kalau Udil udah ngomong kayak gitu berarti (keyakinan kita) 100 persen buat ngalahin RRQ," kata AE LeoMurphy kepada Suara.com.

Psywar Udil dan penampilan Alter Ego yang tengah on fire membuat panas pertandingan antara Alter Ego vs RRQ Hoshi pada Sabtu (28/08/2020) besok.

BACA SELANJUTNYA

Bikin Penggemar RRQ Kecewa Usai Pindah ke ONIC, Albert: Sorry Banget untuk Keputusan Gue