Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Akhirnya ada kabar baru dari Cyberpunk 2077, namun tenang bukan penundaan lagi. Kali ini CD Projekt Red pamer video gameplay game tersebut versi konsol game.
Melalui gelaran Night City Wire Spesial, developer asal Polandia ini memamerkan bagaimana grafis Cyberpunk 2077 ketika dijalankan melalui konsol game.
Jika selama ini dalam gelaran virtual tersebut, CD Projekt Red memamerkan bagaimana grafis dan gameplay dari game baru ini dalam versi PC.
Kali ini, dipamerkan seperti apa Cyberpunk 2077 jalan baik di Xbox One X maupun Xbox Series X. Terlihat bagaimana kualitas grafis konsol game dalam memainkan ini.
Baca Juga
Terlebih bagaimana Xbox Series X dalam menampilkan Night City saat malam hari. Bagaimana pencahaan saat berkendara mengitari kota tersebut.
Kita juga bisa melihat bagaimana perbedaan konsol game next-gen dan current-gen. Terlebih Xbox Series X yang memberikan pencahayaan yang lebih realistis dan natural.
Meski begitu, nampak Cyberpunk 2077 tetap terlihat memukau saat dijalankan di Xbox One X. Sayangnya tidak dibagikan berapa resolusi yang digunakan dalam menjalankannya.
Selain itu juga disayangkan CD Projekt Red tidak membagikan informasi seperti apa jika game baru ini dijalankan pada Xbox One versi original dan PlayStation 4.
Jika penasaran bagaimana Cyberpunk 2077 yang dijalankan di konsol game, simak video Night City Wire terbaru yang dibagikan CD Projekt Red.
CD Projekt Red sendiri menyiapkan game baru ini untuk meluncur pada 10 Desember 2020 mendatang. Nantinya Cyberpunk 2077 akan tersedia di untuk konsol game PlayStation 4 dan Xbox One.
Namun untuk mendapatkan performa terbaiknya, mainkan Cyberpunk 2077 di PlayStation 5 atau Xbox Series X. Tidak ketinggalan hadir juga ke PC di tanggal yang sama.
Apakah kamu ikut menantikan game terbaru ini? CD Projekt Red sendiri menjanjikan kalau Cyberpunk 2077 tidak akan ditunda lagi seperti sebelumnya.
Terkini
- PMGC Day 3, Bigetron RA Berada di Posisi Ini
- Gagal Bawa Pulang Piala M2, Begini Reaksi RRQ Lemon
- Serunya JCM Esports Championship, Ratusan Gamer Ikut Bersaing
- Bren Raih Piala M2, Ini Pendapat Mereka Tentang Tim eSports Indonesia
- Akhirnya, YouTube Aktifkan Dukungan HDR di Konsol Xbox
- Klasemen PMGC 2020 Day 2, Bigetron Red Aliens Bikin Kejutan Besar
- 4 Berita Terkini: Bren Esports Juara M2, Bigetron Red Aliens Melejit di PMGC 2020
- PMGC 2020 Hari Kedua, Bigetron Red Aliens Melejit Naik ke Peringkat 5
- Kalahkan Burmese Ghouls, Bren Esports Juara M2 World Championship
- Kandaskan Tim Myanmar, Bren Esports Raih Piala M2 World Championship
Berita Terkait
-
Akhirnya, YouTube Aktifkan Dukungan HDR di Konsol Xbox
-
Beri Update Besar, Cyberpunk 2077 Klaim Telah Lakukan Banyak Perbaikan
-
Isyana Dapat Kejutan PlayStation 5, Netizen: Filternya Bagus!
-
Demi Restock PS5, Sony Bakal Hentikan Produksi PlayStation 4 Versi Ini
-
Satu Pekan Terakhir, Jumlah Pemain di Steam Melonjak Melebihi 25 Juta
-
Akhirnya Muncul Mod Third-Person Cyberpunk 2077, Bisa Download Gratis!
-
Makin Langka, Microsoft Genjot Produksi Xbox Seris X dan S
-
Kreatif, Modder Ubah Nintendo 64 Jadi Konsol Handheld Mungil
-
4 Berita Terkini: Cyberpunk 2077 jadi Game PS1, Overwatch Gratis
-
Waspada, Cyberpunk 2077 Mobile Ternyata Berisi Ransomware