Sabtu, 20 April 2024
Agung Pratnyawan : Rabu, 02 Desember 2020 | 10:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Zlatan Ibrahimovic sempat melontarkan protesnya terkait hak cipta pemakaian nama dan kemiripan dirinya dalam game sepak bola FIFA 21 dari EA Sports.

Protes ini juga sempat ramai hingga mendapatkan dukungan dari berbagai pemain sepak bola lainnya. EA Sports pun memberikan jawabannya atas protes tersebut.

Selain protes Zlatan Ibrahimovic ini, ada pula kabar terbaru dari Moonton yang memberikan pengumuman soal turnamen esports Mobile Legends M2 World Championship.

Gelaran turnamen Mobile Legends kelas dunia ini akan diselenggarakan pada Januari 2021 mendatang di Singapura. Yang tentunya jadi gelaran paling dinanti para penggemar game MOBA ini.

Kabar mengenai tanggapan EA Sports pada protes Zlatan Ibrahimovic dan pengumuman Mobile Legends M2 World Championship dari Moonton ini termasuk pada berita terkini yang sedang ramai.

Lebih lengkapnya lagi, simak berikut ini empat berita terkini yang sedang ramai pilihan HiTekno.com untuk hari ini, Rabu (2/12/2020).

1. Heboh Ibrahimovic Protes Hak Cipta di FIFA 21, Begini Respon EA Sports

AC Milan di FIFA 21. (EA Sports)

Pada pekan lalu, Zlatan Ibrahimovic mencuitkan protes terkait komersialisasi dan penggunaan hak cipta yang diklaim tanpa izinnya di game FIFA 21 milik EA Sports. Sang super agen, Mino Raiola ikut memanasi suasana dan mengatakan bahwa terdapat 300 pemain lain yang bakal melakukan tuntutan serupa.

Zlatan Ibrahimovic kini diketahui bermain untuk AC Milan. Namun dirinya tidak terima mengingat game FIFA menggunakan wajah dan namanya tanpa izin.

Baca selengkapnya...

2. Kejuaraan Dunia M2 Akan Berlangsung Januari 2021 di Singapura

Kejuaraan Dunia M2. (Moonton)

Shanghai MOONTON Technology Co. Ltd. (MOONTON), sebagai pengembang game esports Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) yang paling dicintai di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan bahwa M2 World Championship akan diadakan di Singapura pada Januari 2021. Acara yang bersifat offline dan juga tertutup ini diharapkan dapat menarik animo 400 juta penonton penggemar esports yang tersebar di berbagai penjuru dunia.

Baca selengkapnya...

3. Tim Balap Kolaborasi Honkai Impact 3 Raih Kesuksesan di Macau Grand Prix

Kolaborasi Honkai Impact 3 dan tim balap profesional Z-Challenger PRP. (miHoYo)

Honkai Impact 3 telah berkolaborasi dengan balap profesional Z-Challenger PRP untuk mengikuti Macau Grand Prix ke-67.

Buat kamu penggemar game action 3D garapan miHoYo ini, pastinya tidak penasaran seperti apa bentuk kolaborasi keduanya?

Baca selengkapnya...

4. Segera Dibuka, Super Nintendo World Pamer Rollercoaster dengan AR

Super Nintendo World. (YouTube/Universal Studios Japan Official)

Universal Studios Japan telah umumkan tanggal peresmian area bermain dengan tema Nintendo dan ditunggu-tunggu oleh penggemarnya.

Zona Super Nintendo Land ini akan dibuka di taman hiburan Osaka pada 4 Februari 2021, pembukaan taman hiburan ini sebenarnya lebih awal dari yang diharapkan, pasalnya bulan lalu Nintendo mengatakan bahwa proyek tersebut akan dibuka pada musim semi.

Baca selengkapnya...

Itulah empat berita terkini yang sedang ramai, dari tanggapan EA Sports atas protes Zlatan Ibrahimovic dan kejuaraan dunia Mobile Legends M2 yang siap digelar.

BACA SELANJUTNYA

Honkai Impact 3 Bagian 2 Siap Rilis pada 29 Februari 2024