Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - PlayStation 5 atau PS5 menggunakan kontroler baru yang dinamakan DualSense. Namun sayangnya, perangkat ini dilaporkan mendapatkan masalah.
Kabar terbarunya, sebuah firma hukum Amerika Serikat tengah menyelidiki keluhan para pengguna konsol PlayStation 5, khususnya dalam komponen controller DualSense.
Beberapa pengguna melaporkan bahwa controller DualSense PS5 memiliki masalah drift yang memungkinkan controller tersebut bergerak otomatis, padahal controller tidak dalam kondisi dimainkan.
Keluhan masalah pada controller PlayStation 5 ini kini sedang ditangani firma hukum Chimicles Schwartz Kriner & Donaldson-Smith LLP.
Baca Juga
Mereka telah menyiapkan sebuah halaman kuesioner online yang meminta pemilik PS5 agar melaporkan gangguan pada controller-nya.
"CSK & D sedang menyelidiki potensi gugatan class-action berdasarkan laporan bahwa controller DualSense untuk konsol PS5 dapat mengalami masalah drift dan/atau gagal sebelum waktunya," tulis CSK & D dalam kuesioner online tersebut, dikutip dari IGN, Jumat (12/2/2021).
"Secara khusus, dilaporkan bahwa joystick pada controller PS5 DualSense tertentu akan secara otomatis bergerak saat joystick tidak sedang dimainkan dan mengganggu alur permainan," tambahnya.
Berdasarkan laporan kuesioner, masalah pada controller DualSense PS5 baru muncul dalam beberapa hari terakhir. Namun sejauh mana dampaknya masih belum jelas.
Kuesioner SDK & D menjadi langkah awal sebelum benar-benar lanjut ke proses hukum formal pada controller konsol game tersebut.
Itulah laporan terbaru dari keluhan controller DualSense PS5 yang bermasalah. (Suara.com/ Dicky Prastya).
Terkini
- CEO Bigetron Komentari Foto MC Cantik SEA Games PUBG, Netizen: Next BA Nih
- Siapa yang Membuat Free Fire hingga Sepopuler Sekarang?
- Siapa yang Membuat Mobile Legends, Game MOBA yang Populer
- Roster 6 Tim di MSC 2022 Resmi Diumumkan, RRQ Hoshi Bawa Lemon?
- Daftar Kata-kata Franco Mobile Legends Beserta Artinya, Lengkap
- Daftar Nama Hero Mobile Legends A-Z Lengkap Urut Abjad
- 48+ Ide Nickname Game Jepang, Beserta Artinya
- Hampir Ketahuan Main Mobile Legends di Kelas, Aksi Siswa Ini Bikin Netizen Salut
- Menang di SEA Games Vietnam, Luxxy Jadi Player PUBG Mobile dengan Gelar Terbanyak di Indonesia
- Tanggapi Kasus Riot Games dan Moonton, Windah Basudara: Itu Nggak Bakal Ditutup Guys
Berita Terkait
-
The Last of Us Remake Hadir ke PS5 Tahun Ini?
-
5 Rekomendasi Game Eksklusif PS5, Seru dan Tak Ada di Platform Lain
-
7 Rekomendasi Game PS5 untuk Ngabuburit, Seru namun Aman Dimainkan saat Puasa
-
Penjualan Moncer Lampaui PS5, Nintendo Switch Laku 106 Juta Unit
-
Sony Dirumorkan Buat Emulator PS3 untuk PS5
-
7 Rekomendasi Game RPG PS5 Maret 2022, dari Jepang hingga Barat
-
Cyberpunk 2077 Versi PS5 Akhirnya Rilis, Ada Update Tambahan?
-
5 Rekomendasi Game Split-Screen di PS5, Seru Mabar Sebelahan.
-
Bocoran Ukuran Penyimpanan Elden Ring, Capai Puluhan GB?
-
Perkiraan Penjualan PS5 Turun, Masalah Stok Masih Menerpa pada 2022