Selasa, 23 April 2024
Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta : Jum'at, 16 April 2021 | 07:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Minggu terakhir babak reguler MPL Season 7 mempersembahkan beberapa laga panas termasuk EVOS vs Bigetron. Pertandingan tersebut bakal menjadi momen penentu bagi EVOS apakah mereka bisa meraih puncak atau tidak.

Sebagai informasi, posisi satu hingga ketiga klasemen sementara MPL Season 7 pekan ketujuh sangat bersaing ketat. RRQ Hoshi memimpin dengan perolehan +9 poin dan game rate 66 persen. Sementara ONIC di bawahnya dengan +8 poin serta game rate 64 persen.

EVOS Legends berada di posisi ketiga dengan skor sama +8 poin namun game rate lebih rendah, 63 persen. Melihat raihan poin terpaut tipis, peluang EVOS Legends terbuka lebar dalam menduduki peringkat satu atau dua.

Jika berhasil meraih posisi satu dan dua, maka EVOS Legends dapat mengamankan satu slot nyaman di Upper Bracket play-off MPL Season 7. Sebaliknya, posisi di luar satu dan dua membuat EVOS Legends harus bermain pada babak play-in terlebih dahulu.

Apabila masih ingat, EVOS pernah angkat koper lebih awal di play-off MPL Season 6, setelah kalah 1 vs 2 dari ONIC pada babak play-in. Tentu EVOS tak ingin momen tersebut terulang kembali sehingga mereka pasti mengincar posisi puncak.

Roster EVOS Legends MPL Season 7. (Dok MPL Indonesia)

Di lain pihak, Bigetron Alpha bukanlah tim yang pantas dianggap remeh. Sebagai buktinya, mereka berhasil mengandaskan EVOS Legends 2 vs 1 pada pertemuan pertama mereka di MPL Season 7.

Permainan late-game dari Branz dkk patut diwaspadai oleh EVOS Legends. Meski berhasil menang, sebenarnya Bigetron Alpha memiliki peluang tipis untuk merangsek ke papan atas mengingat mereka hanya menyisakan satu pertandingan.

Namun laga ini sangat penting bagi Robot Merah karena kemenangan atas EVOS bisa menjadi modal berharga mereka dalam menentukan formasi serta gameplay di play-off nanti.

Roster Bigetron Alpha MPL Season 7. (Dok MPL Indonesia)

Berikut lima pertemuan terakhir EVOS vs Bigetron di MPL:

  • EVOS Legends vs Bigetron Alpha: 1 vs 2 (pekan pertama MPL Season 7)
  • EVOS Legends vs Bigetron Alpha: 2 vs 0 (pekan kedelapan MPL Season 6)
  • EVOS Legends vs Bigetron Alpha: 0 vs 2 (pekan ketiga MPL Season 6)
  • EVOS Legends vs Bigetron Alpha: 2 vs 1 (play-off Upper Bracket MPL Season 5)
  • EVOS Legends vs Bigetron Alpha: 2 vs 0 (pekan ketujuh MPL Season 5)

Dari data di atas, EVOS mengantongi tiga kemenangan berbanding dua kemenangan atas Bigetron Alpha. Jika dilihat dari pekan lalu, EVOS dan Bigetron Alpha mempunyai hasil pertandingan yang tak jauh berbeda.

Macan Putih menang atas Geek Fam 2 vs 1, namun kalah dari ONIC dengan skor yang sama. Sementara Bigetron Alpha menang 2 vs 0 atas Alter Ego namun juga kalah dari ONIC dengan skor 1 vs 2.
Laga EVOS vs Bigetron akan berlangsung pada Sabtu (17/04/2021) pukul 12.30 WIB. Pertandingan antara dua tim besar MPL ini diharapkan menyajikan pertarungan yang menarik untuk ditonton.

BACA SELANJUTNYA

Tak Terkalahkan Saat Seleknas, Bigetron Alpha Jadi Wakil Indonesia di IESF WEC 2023