Jum'at, 29 Maret 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Kamis, 02 Juni 2022 | 18:46 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Reset season dapat menjadi momen penentuan terkait rank teratas yang dapat diraih di MLBB. Laporan terbaru mengungkap bocoran hadiah skin Season 24 Mobile Legends.

Perlu diketahui, Moonton biasanya menggulirkan update terlebih dahulu ke Advanced Server. Selang beberapa hari hingga hitungan minggu, mereka lantas memberikannya ke Original Server.

Channel YouTube Sena YS Gaming membocorkan rincian hadiah skin Season 24 Mobile Legends. Akun Advanced Server miliknya sudah menampakkan hadiah skin di musim ini.

Hero yang memperoleh hadiah skin pada Season 24 adalah Grock. Kita bisa melihat hero Tank tersebut memiliki topeng dan aksesori mirip sebuah suku di pedalaman.

Nama hadiah skin Season 24 Mobile Legends itu adalah Grock "Ancient Totem". Skin Season bisa didapat apabila pengguna menempati rank Master ke atas.

Bocoran hadiah Season 24 Mobile Legends. (YouTube/ Sena YS Gaming)

Ini berarti rank Elite dan Warrior tak bisa memperolehnya. Dikutip dari Sena YS Gaming, rekaman pada Advanced Server memperlihatkan bahwa reset season kurang dari 10 hari lagi. Meski begitu, waktu reset season di Orginal Server masih cukup lama yaitu sekitar 30 hari mendatang.

Jika dilihat dari penampilan luar, skin Ancient Totem membuat Grock mempunyai beberapa armor khusus. Terdapat beberapa armor emas yang menempel pada bagian tubuh Grock. Senjata yang dipegang oleh Grock juga memiliki armor berwarna emas.

Pemberian skin season kepada Grock tentu dapat menjadi kabar baik bagi pengguna hero Tank. Moonton sebelum ini juga memberikan Revamp dan Buff pada Akai.

Bocoran hadiah Season 24 Mobile Legends. (YouTube/ Sena YS Gaming)

Deretan hero lengkap yang mendapatkan Buff yaitu Irithel, Thamuz, Akai, Floryn, Kimmy, Nana, Pharsa, Edith, Lapu-lapu, Alice, Natan, Bruno, Aamon, dan Saber. Hero yang memperoleh penyesuaian besar pada Patch Note 1.6.84 adalah Irithel, Thamuz, Akai, Floryn dan Kimmy.

Akai memperoleh peningkatan pada skill satu dan skill keduanya. Moonton menambah jarak penggunaan skill, mengurangi waktu penggunaan skill, dan meningkatkan kecepatan berguling setelah mengenai lawan.

Pada skill kedua, Moonton turut mengurangi waktu penggunaan skill. Di sisi ultimate, cooldown berubah dari 40-32 detik ke 45-37 detik.

Hero Tank dan Fighter yang OP diprediksi masih akan masuk META pada Season 25. Itulah tadi bocoran hadiah skin Season 24 Mobile Legends, bagaimana pendapat kalian?

BACA SELANJUTNYA

5 Hero Mobile Legends Terbaik Pilihan Pro Player di MPL ID S12, Mayoritas Tank dan Marksman