Kamis, 25 April 2024
Amelia Prisilia : Senin, 09 Januari 2023 | 08:02 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Usai menyelesaikan babak pertama upper bracket di knockout stage M4 World Championship, akhirnya turnamen tersebut membuka babak pertama lower bracket. Lengkapnya, berikut jadwal M4 World Championship hari ini.

Senin (9/1/2023), 12 tim lainnya yang berada di lower bracket akan menghadapi match panas best of 3 demi mempertahankan posisinya di M4 World Championship.

Di sisi lain, ONIC, ECHO Esports, RRQ Hoshi dan Blacklist International telah lebih dulu mengamankan upper bracket usai memaksa turun Falcon Esports, Team HAQ, RRQ Akira dan TODAK ke lower bracket.

Beberapa tim lainnya yang harus berjuang dari lower bracket antara lain RSG SG, S11 Gaming, Incendio Supremacy, MDH Esports, The Valley, Burn x Flash, Malvinas Gaming dan Occupy Thrones.

Tim yang kalah dari babak lower bracket ini secara otomatis akan hengkang dari turnamen Mobile Legends tingkat dunia ini. Lengkapnya, berikut ulasan jadwal M4 World Championship hari ini.

Jadwal M4 World Championship hari ini, Senin (9/1/2023) - Lower Bracket

  • RSG SG vs S11 Gaming - 14.00 WIB
  • Incendio Supremacy vs MDH Esports - 16.00 WIB
  • The Valley vs Burn x Flash - 18.00 WIB
  • Malvinas Gaming vs Occupy Thrones - 20.00 WIB

Format M4 World Championship - Knockout Stage

Babak Knockout Stage M4 World Championship dibagi dalam dua bagian yaitu upper bracket dan lower bracket. Match upper bracket akan menggunakan sistem best of 5, sedangkan lower bracket akan menggunakan sistem best of 3.

Tim yang kalah di upper bracket akan langsung turun ke lower bracket untuk bertemu dengan tim-tim di papan bawah ini. Di sisi lain, tim yang kalah di lower bracket M4 World Championship akan secara otomatis hengkang dari turnamen tersebut.

Menyajikan sejumlah match panas dan seru, itu tadi jadwal M4 World Championship hari ini untuk babak lower bracket. Match ini bisa ditonton melalui channel YouTube MPL Indonesia atau Mobile Legends Bang Bang.

BACA SELANJUTNYA

UniPin Ladies Series Season 3: Ajang Unjuk Gigi Tim-Tim MLBB Perempuan Terbesar di Tanah Air