Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Dominasi Vivian dan kawan-kawan di pro scene Mobile Legends ladies sudah tidak perlu diragukan. Kembali berjumpa GPX di partai final, Bigetron Era menunjukan dominasinya dan menjadi juara WSL Season 6 lalu.
Uniknya, dalam laga Women Star League atau WSL Season 6 ini, Bigetron Era tampil bersih tanpa poin kekalahan sama sekali. Dalam laga final yang digelar pada Minggu (5/2/2023) lalu, Vivian CS sukses menumbangkan sang rival dengan mulus.
Permainan apik dari Bigetron Era di WSL Season 6 sudah nampak dari babak group stage beberapa waktu yang lalu. Tim robot merah sukses meraih 7 kemenangan mutlak dari lawannya sehingga sukses mengamankan upper bracket.
Di partai final, Bigetron Era sudah menanti GPX Basreng dalam laga panas tersebut. Memainkan game best of 7, Vivian dan kawan-kawan langsung mengamankan poin kemenangan di 4 game tanpa balasan dari Funi CS.
Baca Juga
Kemenangan di final dengan poin 4-0 atas GPX Basreng ini membuat Bigetron Era keluar sebagai juara WSL Season 6. Tim ini sukses mempertahankan gelar back to back champion di turnamen kali ini usai sebelumnya memenangkan WSL Season 5.
Jika ditotal, Bigetron Era sudah meraih total 20 piala dan gelar juara dalam berbagai turnamen Mobile Legends di pro scene ladies sejak resmi bergabung dengan tim tersebut.
Kini, usai menyelesaikan WSL Season 6, kelima player Bigetron Era sedang sibuk mengikuti seleknas SEA Games 2023 mendatang untuk divisi Mobile Legends ladies.
Melihat performanya di WSL Season 6 dan total 5 titel juara yang sudah diraih, sangat mungkin jika Bigetron Era mampu lolos tahap seleknas dan menjadi bagian dari timnas.
Terkini
- Akhirnya, Valve Resmi Ungkap Keberadaan Counter-Strike 2
- Hero Counter Wanwan, Auto Menang By One di Gold Lane!
- Sering Kena Banned Gara-gara Main GTA Roleplay, Oura Girang dapat Hadiah Ini dari Moonton
- Spesifikasi PC Resident Evil 4 Remake, Kini Mendukung Ray Tracing
- 5 Hero Mobile Legends Paling Banyak Dipakai Pro Player di MPL Season 11
- 3 Hero Mobile Legends Terbaik untuk Roamer, Andalan Pro Player
- Gunsmith ICR-1 di Call of Duty Mobile, Gunakan Komponen Ini
- Gunsmith AK-47 di Call of Duty Mobile, Ikuti Tips Berikut Biar Makin Gacor
- Urutan 6 Role Hero di Mobile Legends dari yang Termudah hingga Tersulit
- 5 Hero Support Paling Mumpuni di Mobile Legends, Wajib Disikat Jika Dipakai Tim Lawan
Berita Terkait
-
Hero Counter Wanwan, Auto Menang By One di Gold Lane!
-
Sering Kena Banned Gara-gara Main GTA Roleplay, Oura Girang dapat Hadiah Ini dari Moonton
-
5 Hero Mobile Legends Paling Banyak Dipakai Pro Player di MPL Season 11
-
3 Hero Mobile Legends Terbaik untuk Roamer, Andalan Pro Player
-
Urutan 6 Role Hero di Mobile Legends dari yang Termudah hingga Tersulit
-
5 Hero Support Paling Mumpuni di Mobile Legends, Wajib Disikat Jika Dipakai Tim Lawan
-
Update Terbaru Mobile Legends Jelang Season 28, Tiga Hero OP Ini Dapat Nerf
-
Musuh Pick Badang, Pilih 4 Hero Fighter Ini Buat Counter-nya di Mobile Legends
-
4 Hero Fighter di Mobile Legends yang Susah Dikalahkan, Bikin Musuh Tobat
-
Hero Fighter Ini Dapat Hadiah Skin Season 27, Reset Season MLBB Hadir Sebentar Lagi