Senin, 29 April 2024
Rezza Dwi Rachmanta : Selasa, 13 Juni 2023 | 17:29 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Hanabi merupakan salah satu Marksman populer di Mobile Legends. Berikut terdapat deretan hero yang "haram" dipilih jika musuh sudah mengamankan Hanabi.

Daftar di bawah sebaiknya jangan dipilih karena mereka sangat lemah dalam menghadapi Hanabi.

Berdasarkan statistik in-game Mobile Legends, Hanabi menempati peringkat kedua sebagai hero Marksman terpopuler.

Buff yang diberikan oleh developer beberapa waktu lalu membuat popularitas Hanabi meningkat pesat.

Ia dianggap merepotkan karena serangannya bisa memantul ke beberapa hero lawan sekaligus. Hanabi mempunyai efek baru.

Jika target pertama yang terkena bukan Turret, Basic Attack akan terus memantul walaupun telah memantul ke Turret.

Terkait skill satu, shield dari sumber lain selain skill ini juga membuat Hanabi kebal Crowd Control. Kecepatan proyektil skill dua dan ultimate telah meningkat signifikan.

Apabila Hanabi mengantongi empat core item, ia bisa meratakan semua lawan jika memberikan basic attack secara leluasa.

Membiarkan Hanabi "free hit" adalah kesalahan besar di Land of Dawn. Berikut terdapat 3 hero yang sebaiknya jangan dipilih saat musuh mengamankan Hanabi:

1. Zilong

Zilong Mobile Legends. (fandom)

 

Zilong "haram" dipilih karena Hanabi merupakan natural counter-nya. Shield milik Hanabi kebal terhadap cidukan Zilong.

Setelah Zilong gagal menciduk, user Hanabi dapat mengeluarkan ultimate dan menghabisinya dengan mudah.

Pengguna Zilong harus mendekat untuk menghabisi core milik lawan. Dengan keberadaan Hanabi, inisiasi Zilong sulit dilakukan.

2. Alucard

Skin hero Mobile Legends - Alucard - Child of the Fall. (Moonton)

 

Alucard memang OP jika semua itemnya terkumpul. Meski begitu, ia sangat rentan terhadap efek CC.

Alucard juga harus menebas pedang ke depan agar efek spell vamp lebih bekerja.

Sayang, Alucard bakal kesulitan untuk menghadapi Hanabi. Pantulan serangan Hanabi dapat menumbangkan Alucard saat team fight.

3. Yi Sun Shin (YSS)

Yi Sun Shin. (Mobile Legends Indonesia)

 

YSS harus mengaktifkan serangan melee dan range untuk mengaktifkan efek pasifnya.

Marksman Jungler satu ini bakal menjadi sasaran empuk bagi Hanabi.

Sejak Season 28, META Marksman Attack Speed selalu menjadi andalan. Hal ini berarti YSS tak masuk META.

Damage dan Attack Speed milik Hanabi bakal menumbangkan Yi Shun Shin dengan cepat. Tak hanya itu, YSS juga rawan terperangkap ultimate milik Hanabi.

Itulah tadi 3 hero yang sebaiknya jangan dipilih ketika musuh mengamankan Hanabi di Mobile Legends, ingat baik-baik ya!

BACA SELANJUTNYA

5 Hero Mobile Legends Terbaik Pilihan Pro Player di MPL ID S12, Mayoritas Tank dan Marksman