Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Ya, tak dapat dipungkiri lagi jika salah satu skena esports yang banyak diminati oleh gamer tanah air adalah Valorant. Valorant sendiri adalah game PC jenis FPS.
Ketika seseorang memainkan game Valorant, maka mereka akan dibagi menjadi dua tim. Dimana ada tim yang berada di dalam posisi attacker atau penyerang dan tim lain akan berada di posisi defender atau bertahan.
Popularitas Valorant membuat beberapa event tentang game ini mulai banyak dilaksanakan di tanah air.
Terbaru, event VCT Challengers Indonesia Split 2 yang diadakan secara offline pun berlangsung dengan sukses. Tak heran, kalau banyak tim yang mulai melakukan investasi di skena esports ini, dengan membuat divisi baru. Salah satunya adalah RRQ.
Baca Juga
Tim berjuluk Raja Serigala ini baru saja menghadirkan divisi baru yakni Valorant untuk ladies. Divisi tersebut diberi nama Kaguya.
Sebagai tim ladies, jelas jika RRQ Kaguya diisi oleh srikandi-srikandi esports Indonesia dengan skill luar biasa.
Salah satu player RRQ Kaguya yang belakangan mendapat perhatian adalah nabbsky. nabbsky merupakan salah satu pro player esports yang mendapat gelar tercantik di Indonesia.
Perempuan dengan nama asli Nabila Sulthana sudah lama malang melintang di dunia esports. Ia bahkan pernah menjadi pemimpin tim papan atas Indonesia yakni Alter Ego.
Namun sayang, tim yang dipimpin oleh Nabila âNabbskyâ Sulthana itu harus bubar setelah kerap diguncang berbagai isu. Mulai dari hengkangnya sang pelatih, Danial âRedKohâ Halim hingga salah satu pilar mereka, Odella âEneriiâ Abraham yang dikabarkan menyusul sang pelatih.
Kini, Nabbsky merapat ke RRQ Kaguya dan menjadi salah satu pentolan di tim tersebut. Sejauh ini, prestasi Nabbsky di RRQ Kaguya cukup apik.
Meskipun usianya masih sangat muda, namun Kaguya sudah mulai mengumpulkan pundi-pundi prestasi. Prestasi pertamanya adalah berhasil meraih juara 3 di turnamen VCT 2023: Game Changers APAC Open 1, pada 18 Maret 2023 lalu.
Berikut adalah profil dan biodata Nabbsky.
Nama Lengkap: Nabila Sulthana
Tanggal lahir: 9 November 1996
Nickname: Nabbsky
Usia: 26 tahun
Asal: Jakarta, Indonesia
Akun Instagram: @rrq_nabbsky
Perjalanan karier Nabbsky
Nabbsky merupakan salah satu pro player yang cukup berhasil di Indonesia. Hal tersebut karena dirinya serius dalam dunia esports ini.
Dalam sebuah wawancara, Nabbsky mengaku jika dirinya suka dengan game PC sejak kelas 5 SD. Ia kemudian memutuskan untuk menekuni bidang tersebut dan terbilang sukses.
Beberapa tahun silam, dia pernah menjadi pro player CS:GO yang bermain untuk tim Female Fighters bersama dengan Audrey FF dan kawan-kawannya.
Female Fighters sendiri pernah beberapa kali menjadi juara di turnamen CS:GO dan sempat lolos ke WESG 2018 setelah mengalahkan G-1st Ladies Star A dengan skor 2-0.
Akan tetapi belakangan ini, Nabbsky mengaku jatuh cinta pada game Valorant.
Itulah informasi tentang profil dan biodata nabbsky dari RRQ Kaguya yang telah Hitekno.com rangkum dari berbagai sumber.
Terkini
- Seagate Game Drive PS5 NVMe SSD Resmi Rilis, Berapa Harganya
- Tears of Themis Siapkan Event Sweet Felicity pada November 2023
- MMORPG Tarisland Luncurkan Closed Beta Kedua, Langsung Cobain
- Zenless Zone Zero Memulai Babak Baru Closed Beta
- Update Genshin Impact Versi 4.2 Rilis 8 November 2023, Hadirkan Klimaks Cerita Utama Fontaine
- Sukses di Kendari, POCO Extreme League Season 2 Lanjut ke Tegal
- 13 Hero Mobile Legends Paling OP, Tier SS di META Terbaru Oktober 2023
- 5 Hero Mobile Legends Terbaik Pilihan Pro Player di MPL ID S12, Mayoritas Tank dan Marksman
- Honkai: Star Rail Akan Rilis di PS5 pada 11 Oktober 2023
- Tears of Themis Hadirkan Event Oath to Joy pada September 2023
Berita Terkait
-
Seagate Game Drive PS5 NVMe SSD Resmi Rilis, Berapa Harganya
-
MMORPG Tarisland Luncurkan Closed Beta Kedua, Langsung Cobain
-
Profil dan Biodata Codebluuuu Tiktok yang Viral Ribut dengan Farida Nurhan
-
Honkai: Star Rail Akan Rilis di PS5 pada 11 Oktober 2023
-
Tetap yang Terkuat, Bigetron Era Juarai UniPin Ladies Series ID Season 3
-
Udate Honkai Impact 3 v6.9 Mimpi Usai Kala Fajar Rilis 14 September 2023
-
Bawa 3 Game, HoYoverse Memeriahkan Opening Night Live Gamescom 2023
-
Event Terbatas Fluffy Fuzzy Time II Tears of Themis Rilis Agustus 2023
-
Ingin Jago Main Mobile Legend? Ini Dia Tips yang Bisa Diikuti
-
Mengenal berbagai genre game online fantasi, simak selengkapnya!