Jum'at, 19 April 2024
Agung Pratnyawan : Jum'at, 04 Maret 2022 | 16:37 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Ada banyak istilah bahasa Jepang yang populer karena anime, mengingat dari mana asalnya. Pasti penggemar anime atau otaku tak asing dengan beberapa kata ini.

Atau bahkan kamu wibu yang sering mencampurkan istilah bahasa Jepang yang populer karena anime dalam percakapan sehari-hari?

Buat kamu pecinta anime atau hal-hal yang berhubungan dengan Jepang, maka wajib banget nih kamu tahu beberapa istilah bahasa Jepang.

Apalagi jika istilah tersebut sering dipakai oleh karakter anime favorit. Nggak mau kan kalau kamu sampai ketinggalan satu patah kata dari mereka karena nggak ngerti artinya.

Selain itu, mengetahui sedikit istilah bahasa Jepang juga bisa membuat nilai kamu bertambah di mata Wibu atau Otaku lain.

Tenang saja, di bawah ini tim Hitekno.com juga akan memberikan arti dari istilah bahasa Jepang yang populer karena Anime tersebut dalam bahasa Indonesia kok.

Levi Ackerman - Attack on Titan. (Fandom)

Apa saja istilah populer bahasa Jepang yang sering banget digunakan di anime? berikut adalah perinciannya:

  1. Ohayou gozaimasu
    Ohayou gozaimasu atau yang sering dipersingkat menjadi "ohayou" saja ini merupakan sapaan di pagi hari yang berarti selamat pagi.
  2. Nani
    Nanu memiliki arti "Apa" biasanya dilafalkan dengan nada suara yang kaget.
  3. Konnichiwa
    Selamat siang, digunakan untuk menyapa seseorang pada siang hari.
  4. Arigato
    Arigato yang terkenal adalah kata Bahasa Jepang umum yang berarti “terima kasih”.
  5. Onii-chan
    Onii-chan berarti "kakak laki-laki" dalam Bahasa Jepang.
  6. Irasshaimase
    Irasshaimase berarti selamat datang, namun lebih banyak digunakan di toko-toko.
  7. Irasshai
    Irasshai berarti selamat datang
  8. Moshi Moshi
    Moshi Moshi berarti Halo. Bukan Halo Halo ya, Moshi Moshi memang dianggap sebagai satu kata.
  9. Konbanwa
    Konbanwa berati selamat malam. Biasa diguanakan untuk menyapa kerapat atau rekan jika bertemu.
  10. Itadakimasu
    Itadakimasu ini merupakan ungkapan untuk berterima kasih akan makanan yang terhidang.
  11. Souka/soka
    Artinya adalah Saya Mengerti atau kalau dalam bahasa Inggris "I seee".
  12. Gochisousama deshita
    Gochisousama deshita juga digunakan untuk berterima kasih akan makanan yang sudah terhidang. Bedanya kata ini diucapkan ketika kamu sudah selesai makan.
  13. Hai!
    Kalau orang Jepang melafalkan ini dengan sedikit tegas sehingga terkadang bunyinya jadi Haik! yang artinya "Ya".
  14. Hontou/Hontou ni
    Ini sering digunakan untuk meminta konfirmasi dari sang pembicara. Kalau di bahasa Inggris, banyak orang menggunakan "Pardon?" atau "Excuse Me".
  15. Kawaisou
    Kawaisou berarti kasihan, atau menyedihkan.
  16. Nii-chan
    Nii-chan penggalan kata umum dari Onii-chan. Nii-chan digunakan sebagai cara untuk menunjukkan "kasih sayang" kepada kakak laki-laki.
  17. Mendokusai
    Mendokusai berarti merepotkan, atau ribet.
  18. Onegaishimasu
    Onegaishimasu adalah ungkapan ketika kamu ingin meminta bantuan dari orang lain.
  19. Baka
    Baka artinya adalah idiot atau bodoh, biasanya digunakan oleh karakter pemarah.
  20. Sugoi
    Sugoi artinya hebat atau luar biasa, biasanya digunakan untuk memuji atau kagum pada sesuatu.
  21. Kawaii
    Kawaii artinya imut atau menggemaskan yang ditujukan untuk mendefinisikan penampilan.
  22. Senpai
    Senpai artinya kakak kelas atau senior. Tidak hanya ditemukan di anime bertema sekolah, namun juga anime slice of life.
  23. Dame
    Dame artinya tidak boleh atau larangan, namun kadang-kadang diartikan sebagai sia-sia atau percuma.
  24. Daijobu
    Daijobu artinya baik-baik saja, dapat dijadikan kalimat tanya dengan mengubah intonasinya.
  25. Boku
    Boku artinya saya atau aku.
  26. Kimochi ii
    Kimochi ii artinya enak atau nyaman.
  27. Kuso 
    Kuso merupakan bahasa kasar dengan arti sial atau sialan.
  28. Kowai 
    Kowai artinya takut atau menakutkan.
  29. Minna 
    Minna artinya semua atau semuanya, digunakan untuk memanggil semua orang bersamaan.
  30. Nande-nande
    Nande-nande antinya ada apa? kenapa?, digunakan untuk menanyakan apa yang terjadi.

Itulah 30 Istilah bahasa Jepang yang populer karena Anime. Jadi kalau ketemu teman yang mencampurkan istilah di atas dalam percakapan sehari-hari, fix dia Wibu.

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

Ini 5 Anime Isekai yang Cocok Ditonton saat Lagi Bersantai