Sabtu, 27 April 2024
Agung Pratnyawan : Kamis, 28 Juli 2022 | 12:25 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Naruto Uzumaki sangat menyukai ramen. Jika diperhatikan, Naruto kerap mengucapkan sebuah kalimat unik sebelum memakan ramen. Apa itu?

Ya, Naruto Uzumaki sangat-sangat-sangat menyukai ramen. Hidangan Jepang ini terdiri dari kaldu, mie, daging, telur, dan bumbu lainnya. 

Sejak kecil, dia selalu pergi ke kedai Ichiraku untuk makan ramen. Namun, penggemar memperhatikan bahwa dia selalu mengatakan sesuatu sebelum dia memakan makanannya. 

Mari kita lihat apa yang Naruto Uzumaki katakan dan makna di balik kalimat itu

Setiap kali Naruto akan makan, dia mengatakan "Itadakimasu," yang merupakan ungkapan bahasa Jepang yang berarti "terima kasih atas makanannya." 

Menurut sumber, arti harfiah dari frasa itu kira-kira berarti seseorang yang dengan rendah hati menerima kehidupan tumbuhan dan hewan untuk menopang kehidupan mereka sendiri. 

Kata "Itadakimasu" berasal dari kata kerja "Itadaku" yang berarti menerima atau memakan.

Naruto - Kedari Ramen Teuchi Ichiraku. (fandom)

Orang percaya bahwa asal mula adat ini dimulai ketika orang menerima persembahan dari altar Buddha, atau hadiah dari seseorang dari peringkat yang lebih tinggi.

Ungkapan lain yang diucapkan banyak karakter Naruto dengan lantang adalah "Gochusoususamadeshita" setelah memakan makanan mereka.
 
Di salah satu episode, karakter sedang mengikuti kontes makan ramen dan ini adalah kalimat yang diucapkan oleh Yamato dan Hinata.
 
Ada dua frasa menarik dari ucapan "Gochusoususamadeshita" , pertama berarti "pesta" dan yang keduanya artinya "berlari".
 
Dahulu kala, orang harus banyak berlarian untuk mencari makanan dan ini adalah cara seorang tamu menghargai semua upaya yang dilakukan dengan sungguh-sungguh untuk membuat makanan.
 
Biasanya, orang mengatakan ini setelah menggigit makanan terakhir mereka. Ini juga menunjukkan bahwa mereka berterima kasih kepada orang atau orang-orang yang terlibat dalam membuat makanan.
 
Perbedaan utamanya adalah "Itadakimasu" diucapkan sebelum makan, sedangkan "Gochusousama" diucapkan tepat setelah seseorang selesai makan.
 
Itulah kalimat unik yang sering diucapkan Naruto Uzumaki sebelum dan sesudah makan ramen. Ternyata mengandung filosofi yang begitu dalam.

Kontributor: Damai Lestari

BACA SELANJUTNYA

Naruto: 7 Quote Terbaik Sasuke Uchiha untuk Bangkitkan Semangat Hidup