Jum'at, 29 Maret 2024
Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia : Senin, 20 Mei 2019 | 17:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Kejadian unik baru saja diunggah akun @awreceh.id pada Jumat (17/5/2019) lalu. Dalam unggahan tersebut seorang driver ojol dan customer asyik tertawa geli. Bagaimana tidak tertawa geli, keduanya memiliki wajah yang mirip. Kembar?

''Kok bisa mirip mukanya..'' tulis @awreceh.id dalam unggahannya.

Layaknya dua anak kembar beda orangtua, driver ojol dan customer ini memiliki raut wajah yang mirip hingga membuat siapa saja susah membedakan keduanya.

Sadar keduanya memiliki wajah yang mirip, si driver ojol dan customer ini hanya tertawa geli selama perjalanan dengan menggunakan motor ini. Keduanya juga beberapa kali dibuat bingung karena memiliki wajah yang mirip.

Secara fisik, si driver ojol dan customer ini sama-sama memiliki kumis dengan bentuk yang serupa, keduanya jadi semakin mirip.

Driver ojol dan customer mirip banget. (instagram/awreceh.id)

Tidak diketahui apakah video ini benar terjadi atau hanya rekayasa dari dua anak kembar. Namun, kebetulan yang unik ini benar-benar membuat netizen heran dan kagum.

Beberapa netizen bahkan berpendapat jika driver ojol dan customer ini merupakan kembar yang sudah terpisah sejak kecil. Kebanyakan nonton film ya ini netizen-nya.

''Kembar yg dipisahkan, kek dipilem2 gitu lohhh..'' tulis @dyrararr.

''Di tv kalo kembar ketemu gede nangis nangis. Di jalanan malah "A****G G****G KOK MIRIP"'' komentar akun @eradias17.

Driver ojol dan customer mirip banget. (instagram/awreceh.id)

''Menginspirasi banget buat penulis wattpad ini boleh dibuat cerita dengan judul " aku bertemu saudara kembarku setelah berpisah seqyan lamanya '''' tulis @aisyaahainii_ memberikan ide.

''Jangan jangan pake snapchat..'' ungkap akun @rahmatramadhan_1 mencoba positive thinking.

Dalam kolom komentar tersebut, salah satu netizen mengaku jika si driver ojol dan customer tersebut adalah saudara kembar yang tinggal di daerah rumahnya.

''Itu kembaran. Tinggal sebelah rumah gw..'' tulis @andee_wijaya.

Sayangnya, komentar ini tidak bisa dipastikan kebenarannya. Namun, terlepas dari benar terjadi atau settingan, driver ojol dan customer ini benar-benar mirip ya?

BACA SELANJUTNYA

Diam-diam Rekam Aksi Gadis Saat Tanya Jalan ke Driver Ojol, Gerak-geriknya Ini Bikin Netizen Geleng-geleng