Kamis, 25 April 2024
Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia : Senin, 04 Januari 2021 | 17:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Banyak selebgram yang membuat fotonya terlihat coklat kental untuk memberikan kesan warm atau hangat. Salah satunya dengan menggunakan rumus VSCO untuk filter coklat yang ramai digunakan.

Untuk kamu yang berminat, tim HiTekno.com akan membantu kamu menggunakan aplikasi VSCO dalam membuat filter coklat agar foto terlihat lebih hangat.

Seperti yang diketahui, aplikasi VSCO menyediakan berbagai filter yang dapat kamu akses secara gratis atau bahkan berbayar. Tak jarang pula, beberapa selebgram mengandalkan aplikasi ini untuk melakukan edit foto sebelum diunggah.

Karena itu pula, aplikasi ini banyak disaran untuk membuat foto tampak lebih menarik dengan mudah sebelum dipostingkan ke media sosial.

Apik rasanya jika mengatur feeds Instagram menyesuaikan tone warna tertentu. Salah satu tone warna yang saat ini begitu diminati adalah filter coklat yang memberikan kesan warm.

Tidak sulit, rupanya untuk mendapat warna coklat ini kamu hanya membutuhkan VSCO untuk melakukan edit foto. Berikut step-by-step rumus VSCO untuk filter coklat yang bisa kamu ikuti.

Hal pertama, masuk ke VSCO dan import foto yang akan kamu edit dengan filter coklat. Caranya adalah dengan memilih tanda '+' atau 'Import media'.

Rumus VSCO untuk filter coklat. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Selanjutnya pilih ikon settings untuk masuk ke tampilan editing aplikasi VSCO. Jika tampilan editing VSCO sudah terbuka, langkah selanjutnya adalah memilih filter.

Untuk mendapat filter coklat yang ciamik, kamu perlu memilih filter 'M5/Mood'. Langkah selanjutnya adalah mengatur komposisi gambar dan warna pada foto tersebut.

Pada pilihan eksposur, kamu bisa mengatur foto tersebut di angka +0,3, sedangkan pada Bayangan, atur pada angka +2,4. Tidak ketinggalan, Sorotan foto diatur pada angka +4,6.

Rumus VSCO untuk filter coklat. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Dua rumus terakhir yang perlu kamu atur adalah Saturasi pada angka -1,4 dan Warna kulit di angka -4,0 untuk kemudian memberikan warna coklat yang menonjol.

Perlu diingat, kamu bisa mengatur eksposur, kontras, saturasi dan lain-lain tergantung foto yang kamu pilih ya. Pasalnya, pada tahap ini, tiap foto memiliki kualitas foto yang berbeda-beda.

Yang terpenting, untuk mendapatkan filter coklat dari rumus VSCO ini ada pada filter 'M5/Mood' yang digunakan. Jangan lupa untuk langsung mencoba tips ini ya.

BACA SELANJUTNYA

4 Aplikasi Edit Foto Jadi Kartun Terbaik di Android