Jum'at, 19 April 2024
Dinar Surya Oktarini : Jum'at, 22 Januari 2021 | 15:45 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Beras merupakan salah satu kebutuhan pokok untuk dikonsumsi setiap harinya, tak jarang netizen berlomba-lomba membeli beras jika ada harga yang murah.

Namun murah bukanlah jaminan jika beras yang dibeli bagusa atau sesuai harapan, sama halnya dengan salah satu netizen yang merasa tertipu saat membeli beras di melalui online.

Netizen ini membeli beras seharga Rp 99 yang dijual di e-commerce, sangat murah jika dibandingkan dengan harga beras pada umumnya.

Entah tak membaca deskripsi, netizen ini merasa tertipu pasalnya beras yang dikirimkan padanya hanya separuh kantong plastik kecil.

Beli beras. (Twitter/@txtdarionlshop)

Pembeli tersebut mengira dengan harga murah tersebut ia mendapatkan beras satu liter.

Penampakan beras murah ini lantas viral usai diunggah akun @txtdarionlshop di Twitter dan mendapatkan beragam komentar dari netizen.

''Beras segitu dimasak di reskuker juga percuma. ga bisa dikerik'' tulis salah satu netizen di Twitter.

''Lumayan buat modal ngamen'' tulis komentar salah satu netizen di Twitter.

''Ini buat makan ayam aja gak cukup'' komentar netizen lainnya di Twitter.

''Nangis banget, cuma buat sesuap makan'' tulis netizen lainnya.

''Ini mah bukan ecer, tapi kececer'' komentar lainnya.

Unggahan netizen yang membeli beras murah ini lantas viral di Twitter dan mendapatkan lebih dari 1,8 ribu likes.

BACA SELANJUTNYA

Muncul Secara Misterius di Foto Gadis Ini, Kamus Geografis Tahun 1869 Benarkan Adanya Kota Saranjana di Kalimantan