Jum'at, 29 Maret 2024
Amelia Prisilia : Kamis, 29 Juli 2021 | 08:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Menggelar event khusus bersama sejumlah media, Gopay mengajak generasi milenial untuk memahami pentingnya literasi keuangan pada era kemajuan teknologi seperti sekarang ini.

Pihak Gopay memahami betul mengenai teknologi keuangan digital yang kini sudah mulai sering digunakan oleh masyarakat khususnya anak muda yang saat ini begitu mengutamakan budaya cashless.

Melihat data milik Otoritas Jasa Keuangan atau OJK pada tahun 2019, indeks literasi keuangan di Tanah Air baru mencapai 32,1 persen untuk usia 18 sampai 25 tahun dan 33,5 persen untuk usia 25 sampai 35 tahun.

Angka ini yang lalu mendasari Gopay untuk terus berinovasi agar penggunanya terkhusus anak muda lebih melek mengenai keuangan digital yang perlaha menjadi tren di masyarakat yang serba digital saat ini.

Sebagai platform pembayaran digital yang kian populer sekarang ini, Gopay mengajak penggunanya untuk tidak hanya melek digital namun juga harus pintar dalam mengelola keuangan.

Gopay gelar kampanye FinanSiap. (Gopay)

Menggelar kampanye FinanSiap, Gopay lalu menggandeng sejumlah pihak untuk memberikan edukasi keuangan bagi penggunanya terkhusus anak muda dalam mengatur keuangan secara cerdas dengan mengetahui segala resiko yang ada.

Pimpinan Bank Indonesia menyambut baik ide Gopay untuk memberikan literasi keuangan untuk generasi milenial ini. Pasalnya, anak muda saat ini masih belum memahami mengenai tingkat literasi yang sangat rentan.

Disampaikan oleh Fibriyani Elastria selaku Chief Marketing Officer Gopay, mendukung literasi keuangan anak muda, Gopay sudah cukup lama meluncurkan berbagai inovasi.

Ilustrasi GoPay. (YouTube/ GoPay Indonesia)

Salah satu inovasi yang dihadirkan oleh Gopay untuk mendukung literasi keuangan ini adalah dengan mengadakan transaksi digital berupa Gopay Diary sebagai recap penggunaan uang digital di aplikasi tersebut.

Kehadiran Gopay Diary ini sengaja dilakukan agar penggunanya mengetahui mengenai kebiasaan yang selama ini dilakukan dalam satu bulan penggunaan inovasi ini.

BACA SELANJUTNYA

Dukung Ekonomi Digital, Alibaba Cloud Terus Berinvestasi di Indonesia